https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Jalan Sehat, Cara Mudah dan Menyenangkan untuk Bahagia, Ini Manfaatnya

Suasana Jalan sehat dan olahraga bersama ala warga Korem 044/Gapo di komplek Makorem, Jl Jendral Sudirman KM 4.-Foto: Ibnu Holdun/Sumateraekspres.id-

PALEMBANG, SUMATEREKSPRES.ID - Warga Korem 044/Gapo jumat pagi bersama-sama melakukan kegiatan olahraga bersama yang diadakan di Komplek Makorem 044/Gapo, Jl. Jenderal Sudirman KM 4, Palembang, (19/1/2024). Aktivitas ini dihadiri oleh Prajurit, PNS, dan Persit KCK Korem 044/Gapo.

Mengawali hari dengan semangat, peserta tampak sangat menikmati olahraga bersama dalam suasana yang penuh keceriaan.

Sesekali, tawa lepas terdengar dari Warga Makorem 044/Gapo, menunjukkan kebahagiaan mereka dalam berolahraga bersama.

Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Muhammad Thohir, S.Sos., M.M, mengungkapkan, "Warga Korem 044/Gapo harus bahagia, buang jauh pikiran negatif, lepaskan kebahagiaan hari ini. Kebahagian dan keceriaan adalah milik warga Korem Gapo. Tetap semangat dan jaga kekompakan."

BACA JUGA:Sudah Tau Belum, Ini Lho Keuntungan Donor Darah bagi Penerima dan Pendonor, Yuk Berbagi!

BACA JUGA:Hibahkan Tanah ke PB HMI, Ini Harapan KAHMI Sumsel

Kapenrem 044/Gapo, Mayor Inf Jauhari, menambahkan, "Olahraga bersama yang diselenggarakan oleh Korem 044/Gapo ini memiliki tujuan untuk menjaga kesehatan dan kebugaran, serta memperkokoh kebersamaan dan silaturahmi di antara warga Korem 044/Gapo."

"Kegiatan olahraga bersama ini dimulai dengan senam aerobik, jalan santai, dan kegiatan ramah tamah yang dipimpin oleh Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Muhammad Thohir," ujar Kapenrem.

Acara tersebut diakhiri dengan "Jumat Berkah," di mana Danrem memberikan tali asih kepada warga Korem 044/Gapo.

Dengan demikian, kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat fisik melalui olahraga, tetapi juga memperkuat rasa kebersamaan dan kebahagiaan di antara warga Korem 044/Gapo. 

BACA JUGA:Pastikan Kamu Punya 5 Skill Ini Sebelum Merantau

BACA JUGA:Polres OKI Serukan Deklarasi Bebas Knalpot Brong, Ini Alasannya!

Nah bagi warga yang ingin berolahraga harus tahu apa dampak dan manfaat olahraga berjalan kaki.

Jalan kaki merupakan olahraga sederhana yang dapat dilakukan di mana saja tanpa butuh peralatan apapun.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan