Waduh, Proyek New Galaticos PSG terancam Bubar
Lionel Messi, Kylian Mbappe, dan Neymar menjadi trio termahal yang dimiliki klub Paris Saint Germain --
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Proyek New Galaticos yang dibuat oleh Paris Saint-Germain (PSG) bisa dikatakan gagal total. Dana sebesar 1 Miliar Poundsterling yang digelontorkan oleh pemilik PSG, Nasser Al-Khelaifi tidak membuahkan trofi Liga Champions.
Dengan dana yang fantastis, PSG dengan mudah menggaet para bintang Neymar, Lionel Messi dan Kylian Mbappe untuk pilot project Berjaya di kompetisi Eropa. Namun sayang, klub asal kota Paris ini gagal meraih trofi Liga Champions.
BACA JUGA:Tolak Perpanjangan Kontrak, Mbappe Setuju Gabung Madrid Musim Depan
BACA JUGA:Keren Gelandang Bayern Joshua Kimmich Jadi rebutan Duo Manchester dan Liverpool
Prestasi terbaik mereka lolos ke final namun kalah atas Bayern Muenchen dengan skor 0-1 pada tahun 2020. Satu-satunya gol Bayern dicetak oleh Kingsley Coman pada menit ke-59 di Estadioda Luz, Lisbon Portugal.
Project tersebut belum bisa menyamai prestasi Real Madrid yang membentuk tim Galaticos dengan merekrut para pemain bintang seperti Zinedine Zidane, Roberto Carlos, Luis Figo, Ronaldo Luiz Nazario Lima, David Beckham.
Kini tim Galaticos bentukan PSG satu persatu sudah angkat kaki dari stadion Parc des Princes kandang PSG. Messi memilih hengkang ke Miami Inter musim lalu, begitu juga dengan Neymar memilih berkarir di Saudi Pro League dengan memperkuat tim Al Hilal.
Satu lagi pemain bintang yang akan segara cabut dari PSG Kylian Mbappe. Kapten timnas Prancis yang sukses membawa timnas Prancis juara Piala Dunia 2018 ini akan memperkuat Real Madrid. Mbappe menolak untuk memperpanjang kontrak bersama PSG.
Selama memperkuat PSG, Mbappe telah mencetak 237 gol dari 248 penampilan dari seluruh ajang. Termasuk 37 gol di Liga Champions. Memang sangat sulit untuk kehilangan Mbappe bagi PSG mengingat peran Mbappe cukup sentral di lini depan.
Namun Mbappe punya keinginan untuk mewujudkan ambisinya meraih gelar juara Liga Champions bersama Real Madrid. Mbappe sendiri merelakan gaji turun dan tidak besar di Madrid ketimbang di PSG yang digaji sebesar 21,5 Juta Poundsterling per-tahun.
Madrid kabarnya sudah sepakat untuk membawa Mbappe musim depan ke Stadion Santiago Bernabeu dengan harga 86 Juta Poundsterling. Jumlah tersebut agak menurun dibandingkan tawaran Madrid musim lalu diatas 100 Juta Poundsterling.
Ya, Madrid musim lalu agak kesal akan tingkah Mbappe yang seakan mengulur waktu kesepakan untuk bergabung bersama Madrid. Padahal Madrid sudah menawarkan kontrak 100 Juta Poundsterling plus bonus.
Mbappe sendiri termasuk salah satu pemain paling mahal yang dibeli oleh PSG. PSG harus mengeluarkan dana ebesar 166 Juta Poundsterling untuk menggaet pemain AS Monaco pada tahun 2018. Harga tersebut sangat sepadan dengan apa yang ditorehkan oleh Mbappe bersama PSG.