https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Kapolda Sumsel Kunjungi Desa Teluk Payo Banyuasin, Bagikan Sembako dan Bantuan untuk Nelayan

Kapolda Sumsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi mengunjungi Desa Teluk Payo, Banyuasin, bagikan sembako dan bantuan untuk nelayan. Sambutan hangat warga Bugis menambah semangat kunjungan ini. Foto:Kemas A Rivai/Sumateraekspres.id--

BANYUASIN, SUMATERAEKSPRES.ID - Kapolda Sumsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, SIK, bersama sejumlah pejabat utama (PjU) Polda Sumsel melakukan kunjungan kerja ke Desa Teluk Payo, Kecamatan Banyuasin II, Kabupaten Banyuasin, pada Selasa (4/2/2024).

Desa Teluk Payo, yang mayoritas penduduknya berasal dari suku Bugis dan berprofesi sebagai nelayan, menyambut kedatangan Kapolda dengan antusias.

BACA JUGA:Tiga Tersangka Pembunuhan Mayat Cor Dituntut Hukuman Mati

BACA JUGA:Kapolsek Jelaskan Perkembangan Kasus Pengancaman Guru di Palembang

Kunjungan ini juga disertai dengan beberapa kegiatan sosial, termasuk bakti sosial (baksos) pembagian sembako dan penyerahan bantuan lampu solar cell serta lampu untuk kapal nelayan.

Irjen Andi Rian, yang juga merupakan putra Bugis Makassar, tiba di Dermaga Teluk Payo sekitar pukul 15.55 WIB setelah menempuh perjalanan tiga jam menggunakan kapal patroli Ditpolairud Sumsel.

BACA JUGA:Desa Air Satan Resmi Jadi Kampung Tangguh Anti Narkoba

BACA JUGA:Pengecer Sambut Positif Kebijakan Presiden Pro Pedagang Kecil

Ia disambut oleh PJ Bupati Banyuasin, M. Farid, beserta unsur Forkompinda Banyuasin, dan tentunya warga desa yang antusias menyambut dengan pakaian adat Bugis.

Kunjungan ini dihadiri juga oleh masyarakat setempat yang sudah berkumpul di gedung serbaguna untuk mendengarkan pertemuan langsung antara Kapolda dan warga Desa Teluk Payo.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan