https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Program Makan Bergizi Gratis di Muba: Upaya Tingkatkan Gizi dan Semangat Belajar Anak, Target 14.000 Siswa

Pemkab Muba meluncurkan program makanan bergizi gratis untuk 3.059 siswa, mendukung gizi dan semangat belajar anak. Foto: yudi/sumateraekspres.id--

MUBA, SUMATERAEKSPRES.ID - Penjabat (Pj) Bupati Musi Banyuasin (Muba), H. Sandi Fahlepi, meluncurkan Program Makan Bergizi Gratis di SDN 3 Sekayu dan SMPN 1 Sekayu, Senin (13/1/2024)

Program ini diharapkan menjadi tonggak penting dalam pemenuhan kebutuhan gizi siswa-siswi di tingkat TK, SD, dan SMP di Kabupaten Muba.

H. Sandi Fahlepi menegaskan komitmen Pemkab Muba dalam mendukung program unggulan Presiden Republik Indonesia. 

Program ini diharapkan tidak hanya membantu pemenuhan gizi anak-anak, tetapi juga meningkatkan semangat belajar mereka.

BACA JUGA:Kemenag Akan Bagikan 3.000 Porsi Makanan Bergizi Gratis per Pesantren, Ini Langkah Besarnya!

BACA JUGA:Sulap Sampah Jadi Pupuk hingga Makanan Ternak

“Dengan adanya makanan bergizi gratis, kami berharap siswa-siswi lebih semangat belajar. Gizi yang baik akan menciptakan generasi yang sehat, cerdas, dan berdaya saing,” ujar Sandi Fahlepi.

Sebagai tahap awal, program ini diluncurkan dengan menyasar 3.059 porsi makanan di Kecamatan Sekayu. 

Ke depannya, program ini akan diperluas hingga mencakup lebih dari 14.000 siswa di seluruh Kabupaten Muba.

Sandi menyebut program ini juga meringankan beban ekonomi orang tua siswa. 

“Program ini akan berjalan setiap hari dan menjadi salah satu program terbaik yang mendukung visi besar Presiden kita,” tambahnya.

BACA JUGA: Tahap Awal, Program Makan Bergizi Gratis ke 5 Sekolah di Palembang, Makanan Diangkut Mobil Pick Up

BACA JUGA:WAJIB TAU, Ini Daftar Makanan yang Wajib Dihindari Para Penderita Vertigo

Dukungan juga disampaikan oleh anggota DPRD Muba, Edi Haryanto. Ia berharap program ini mampu mencetak generasi emas bagi bangsa. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan