Lagi, BPOM Temukan 55 Produk Kosmetik Berbahaya!
BAHAYA: BPOM RI kembali temukan 55 kosmetik berbahaya. FOTO: RRI--
"Hasilnya, kami menemukan kosmetik mengandung bahan terlarang dan berbahaya yang sebagian besar didistribusikan secara online," tukas Ikrar.
BACA JUGA:Kosmetik Ilegal Tanpa Izin Edar: Kenali Ciri-Ciri dan Dampaknya untuk Kesehatan
BACA JUGA:Banyak Ditemukan Dalam Kosmetik, Nyatanya Bahan Ini Tingkatkan Risiko Hipertensi di Masa Kehamilan
BPOM telah merekomendasikan 53.688 tautan kosmetik ilegal kepada Kementerian Komunikasi dan Digital serta Indonesian E-commerce Association (idEA) untuk disetop.
Melansir halodoc.com, berikut ini ciri-ciri kosmetik yang memiliki kandungan berbahaya bagi tubuh:
1. Memiliki Bau Logam
Salah satu ciri kosmetik yang mengandung bahan berbahaya adalah memiliki bau logam saat menghirup aromanya.
Ini disebabkan kandungan merkuri yang ada di dalamnya.
Terlebih jika bau logamnya sangat menyengat, disarankan untuk tidak digunakan satu kali pun.
Tapi, pastikan untuk tetap waspada, sebab bisa saja pewangi digunakan untuk menyamarkan bau logam tersebut.
2. Warnanya Mencolok
Perlu anda pahami juga jika kosmetik yang berbahaya bagi tubuh kerap memiliki warna yang mencolok. Sebab, produk kecantikan ini menggunakan pewarna tekstil yang dapat membahayakan kulit.
Kosmetik yang aman warnanya cenderung pucat karena menggunakan pewarna alami.
3. Warna Mengkilap
Ciri lainnya yang dapat menjadi indikasi kosmetik memiliki kandungan bahan berbahaya adalah warnanya mengkilap.