https://sumateraekspres.bacakoran.co/

7 Chipset Terkuat Tahun 2024, MediaTek Dominasi 3 Besar

Daftar chipset terkuat tahun 2024 dari yang terendah hingga terbaik berdasarkan penilaian AnTuTu. -Foto: Sumateraekspres.id-

SUMATERAEKSPRES.ID - Jenis chipset yang terpasang pada smartphone memiliki peran krusial dalam menentukan performa dan kinerjanya.

Untuk yang belum familiar, chipset dapat dianggap sebagai "otak" perangkat, yang mengatur seluruh sistem di dalam smartphone, termasuk pemrosesan aplikasi, grafis, dan berbagai fungsi lainnya.

Oleh karena itu, banyak pengguna smartphone yang cermat dalam memilih perangkat berdasarkan jenis chipset yang digunakan.

Selain memberikan dampak langsung pada kinerja, smartphone terbaru umumnya dilengkapi dengan teknologi mutakhir yang membantu mempermudah aktivitas sehari-hari penggunanya.

BACA JUGA:HP Hilang? Tenang, Begini Cara Mudah Melacaknya Meski dalam Kondisi Mati

BACA JUGA:Dibekali Snapdragon 8 Gen 4, iQOO 13 Siap Saingi Smartphone Flagship Akhir Tahun, Ini Bocoran Harganya

Daftar Chipset Terkuat tahun 2024 dari yang Terendah hingga Terbaik

Bagi yang berencana membeli smartphone baru, berikut adalah 7 chipset terkuat dan terbaik yang dikutip Sumateraekspres.id dari penilaian AnTuTu 10:

1. Dimensity 9400

Chipset terbaru dari MediaTek, Dimensity 9400, diluncurkan pada 9 Oktober 2024, dan langsung meraih posisi di antara sepuluh chipset terbaik dengan skor AnTuTu mencapai 3.153.336.

Chipset ini memiliki konfigurasi 1x Cortex-925 pada kecepatan 3,6GHz, 3x Cortex-X4, dan 4x Cortex-A720.

Pada sisi GPU, chipset ini dilengkapi dengan ARM Immortalis-G925 yang meningkatkan performa GPU sebesar 41% dan pemrosesan ray tracing 40% lebih cepat dibandingkan pendahulunya, Dimensity 9300.

Chipset ini juga unggul dalam fotografi, mendukung kamera dengan resolusi hingga 320 MP dan perekaman video 8K pada 60 FPS.

Beberapa smartphone yang akan menggunakan chipset ini termasuk Oppo Find X8, seri Vivo X200, dan Redmi K80 Ultra.

2. Dimensity 9300 Plus

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan