Ini Bahaya Penggunaaan Styrofoam sebagai Tempat Makanan dan Minuman
BAHAYA: Ini bahaya penggunaan styrofoam untuk wadah manakan dan minuman.FOTO: bing--
• Bahan yang digunakan dalam styrofoam yaitu polistiren ini memiliki zat karsinogen yang membahayakan tubuh.
Sebab, zat tersebut dapat menyebabkan kanker.
• Paparan polistiren kepada pengguna styrofoam dapat menyebabkan iritasi pada kulit, dan mata.
Di samping itu, saluran pernapasan, dan saluran pencernaan
• Paparan yang lebih kronis akan menyebabkan depresi, sakit kepala, kelelahan, kelemahan, gangguan pendengaran bahkan gangguan fungsi ginjal.
Hal tersebut dapat terjadi kepada para pekerja di pabrik pembuatan styrofoam karena mereka berinteraksi secara intensif dengan styrofoam setiap hari.
• Pembuatan styrofoam membutuhkan zat hidrokarbon yang jika terlepas di udara dan bereaksi dengan nitrogen oksida.
Lalum menghasilkan ozon di tanah bisa menyebabkan rusaknya fungsi paru-paru, sehingga akan terjadi penyakit pernapasan
BACA JUGA:BPOM Warning 10 Produk Herbal Berbahaya, Terbanyak Obat Penambah Gairah Pria
BACA JUGA:Kenapa Merokok Dilarang di Pesawat? Ini 3 Bahaya Utamanya
• Sampah styrofoam yang dibuang dan dibakar juga akan membahayakan.
Karena, proses pembakaran sampah styrofoam dapat menghasilkan campuran racun yang dapat merusak fungsi sistem saraf
• Penggunaan styrofoam sebagai wadah makanan juga dapat membuat makanan terkontaminasi terhadap polistiren.
Utamanya pada makanan bersuhu tinggi, mengandung lemak tinggi, atau terlalu lama pada wadah styrofoam, menjadikan makanan berpeluang lebih besar terkontaminasi.(lia)