https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Revitalisasi PDAM Jadi Prioritas ROIS, Air Bersih 24 Jam untuk Semua Warga Lubuklinggau

Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Lubuklinggau nomor urut 1, Rodi Wijaya dan Imam Senen (ROIS), menyatakan komitmen mereka untuk melakukan revitalisasi PDAM.-Foto: Ist-

Dengan pasokan air yang berkualitas dan berkelanjutan, masyarakat akan lebih sehat, ekonomi dapat berkembang, dan kualitas hidup akan meningkat, sekaligus menjaga kelestarian lingkungan.

Program revitalisasi yang diusulkan meliputi peningkatan jaringan pipa, perbaikan kualitas air, dan perluasan cakupan layanan ke daerah-daerah yang sebelumnya sulit dijangkau.

Dengan begitu, semua warga Lubuklinggau diharapkan dapat menikmati layanan air bersih yang memadai.

Warga setempat pun menyambut baik rencana ini. Feri, seorang warga RT 7, Kelurahan Cereme Dalam, menyatakan harapannya agar program revitalisasi ini segera terealisasi.

“Selama ini kami mengandalkan sumur, tapi sekarang sumur kami kering karena kemarau panjang. Pipa PDAM sudah ada, tapi airnya belum sampai. Kami berharap program air bersih ini bisa segera terwujud,” ujarnya.

BACA JUGA:Pasangan MURI Tawari 15 Program Pro Rakyat untuk OKI 2024-2029

BACA JUGA:Elektabilitas Tertinggi, LKPI Beberkan Alasan AL-SHINTA Tunjukkan Dominasi Positif di Pilkada Muara Enim

Rahman juga menekankan bahwa kesuksesan program revitalisasi PDAM ini memerlukan dukungan dari pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat.

"Kolaborasi yang baik antara berbagai pihak sangat penting agar pembangunan infrastruktur seperti PDAM dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat maksimal bagi warga," tambahnya.

Pasangan Rodi Wijaya dan Imam Senen, yang memiliki latar belakang politik dan birokrasi yang kuat, yakin mereka bisa membawa perubahan signifikan dalam penyediaan air bersih serta pembangunan infrastruktur lainnya di Lubuklinggau.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan