https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Mengungkap Sosok Paus Fransiskus: Pemimpin Gereja Katolik yang Revolusioner

Paus Fransiskus, sosok revolusioner dalam Gereja Katolik, akan hadir di Indonesia dengan membawa pesan perdamaian dan reformasi. Foto: pausfransiskus--

SUMATERAEKSPRES.ID - Pemimpin Gereja Katolik, Paus Fransiskus,SJ direncanakan bakal datang ke Indonesia dan melakukan kunjungan pada 3-6 September 2024 mendatang.

Selama di Indonesia sejumlah agenda akan dilaksanakan oleh Paus Fransiskus mulai dari bertemu dengan Presiden Jokowi Widodo di Istana Merdeka Jakarta. 

Pertemuan dengan berbagai kalangan mulai dari masyarakat sipil, tokoh masyarakat, korps diplomatik hingga pejabat negara. 

Pada pertemuan itu, pemimpin Gereja Katholik ke-266 ini bakal menyampaikan pidatonya.

Namun yang menjadi agenda utama kedatangan Paus Fransiskus adalah memimpin Misa Akbar di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta pada 5 September 2024. 

BACA JUGA:Memang Ada Tanaman yang Bisa Mengusir Setan? Ada 11 Tanaman Berikut Penjelasannya

BACA JUGA:Klaim Kode Redeem Mobile Legends Terbaru 28 Agustus 2024: Dapat Skin Hero Eksklusif dan Item Gratis

Direncanakan Misa Akbar tersebut bakal dihadiri puluhan ribu umat Katholik dari berbagai penjuru daerah di Indonesia.

Namun, dibalik kunjungan tersebut barangkali banyak yang belum mengenal sosok dari Paus Fransiskus. 

Berikut beberapa fakta dan data pribadi dari Paus Fransiskus yang berhasil dirangkum dari berbagai sumber : 

Nama Asli

Paus Fransiskus, yang lahir dengan nama aslinya Jorge Mario Bergoglio pada 17 Desember 1936 atau 87 tahun silam ini merupakan pemimpin tertinggi dalam Gereja Katolik di seluruh dunia dan sekaligus Kepala Negara Vatikan. 

Pemimpin Reformasi

Paus Fransiskus telah memperkenalkan berbagai reformasi penting selama masa kepemimpinannya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan