Kapolda Konsolidasi Internal, Langsung Bongkar Illegal Drilling-Illegal Refinery, SK Satgas Diteken Gubernur

BONGKAR: Kapolres Muba AKBP Listiyono Dwi Nugroho, memimpin pembongkaran dan penutupan sumur-sumur minyak ilegal di Desa Srigunung, Kecamatan Sungai Lilin, Kamis (1/8).- FOTO: POLRES MUBA-

“Satgas ini terdiri dari banyak instansi yang terlibat dan memiliki peran sesuai bidangnya. Kami akan komunikasi intensif, pemerintah daerah dengan masyarakat untuk memberikan solusinya,” tuturnya.

Diketahui, periode Juni-Juli 2024 saja, sudah 5 orang tewas dari sumur minyak ilegal terbakar di Desa Srigunung, Kecamatan Sungai Lilin, Muba. Kerugian negara dari kerusakan lingkungan, Rp4,8 triliun. 

Terpisah, Kapolres Muba AKBP Listiyono Dwi Nugroho SIK MH, menggandeng Pemkab Muba, Kamis, 1 Agustus 2024,  langsung bergerak menutup sumur-sumur minyak ilegal di Dusun V Parung, Desa Srigunung, Kecamatan Sungai Lilin.

BACA JUGA:Kerusakan Lingkungan Illegal Drilling Sangat Masif, Kepala SKK Migas Sumbagsel Klaim Baru Melihat: Kaget Juga

BACA JUGA:Illegal Drilling Mencemari Sungai Dawas, Warga Berbondong-bondong Mengumpulkan Minyak, Nih Penampakannya!

Termasuk mengerahkan alat berat berupa excavator untuk membongkar sejumlah titik sumur minyak ilegal yang ada. “Penutupan sumur ini merupakan langkah terakhir yang diambil. Sebelumnya kami sudah melakukan penyekatan dan memberikan imbauan agar dilakukan pembongkaran mandiri," tegas lulusan Akpol 2004 itu.

Dikatakannya, sebagian besar atau 95 sumur minyak ilegal sudah dibongkar secara mandiri oleh pemiliknya. Namun masih ada 27 sumur lagi yang belum dibongkar.

“Karena lokasinya tidak memungkinkan untuk pembongkaran mandiri dengan alasan keamanan, maka hari ini (Kamis, 1/8), dilakukan pembongkaran oleh tim gabungan," terang Listyono, kelahiran Pati, Jawa Tengah.

Pembongkaran dilakukan demi keselamatan dan keamanan masyarakat sekitar aktivitas ilegal ini.

Setelah dibongkar secara manual ataupun alat berat, sumur-sumur ilegal tersebut benar-benar ditutup agar tidak dapat digunakan lagi. 

BACA JUGA:Bongkar Mandiri 19 Tungku Illegal Refinery di Sanga Desa, 1 Sumur Illegal Drilling Terbakar

BACA JUGA:Bagian Pentahelix, Kapolda Sumsel Ajak Mahasiwa-OKP Ikut Berperan Atasi Illegal Drilling

Mantan Kapolres OKU Selatan itu berharap bahwa setelah dilakukan pembongkaran skala besar oleh tim gabungan ini, tidak ada lagi aktivitas pengeboran minyak ilegal di lokasi tersebut.

"Supaya tidak ada lagi masyarakat yang menjadi korban akibat kegiatan ini," harapnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan