Kodam II/Sriwijaya Siapkan 12.500 Personel untuk Amankan Pilkada 2024 di Sumatera Bagian Selatan
Mayjen TNI Naudi Nurdika, setelah menggelar apel di lapangan Jasdam II Sriwijaya, Jalan Letjend Harun Sohar.--
Kodam II/Sriwijaya juga telah menyiapkan ribuan perlengkapan untuk menghadapi kemungkinan terjadinya huru-hara. Pengamanan ini akan mencakup lima provinsi, yaitu Sumatera Selatan, Lampung, Bengkulu, Jambi, dan Bangka Belitung, serta mencakup 50 kabupaten dan 10 kota di wilayah tersebut.
Upaya ini menunjukkan keseriusan TNI dalam mendukung terciptanya suasana kondusif selama Pilkada berlangsung.
Diharapkan Pilkada serentak di wilayah Sumatera Bagian Selatan dapat berjalan dengan aman, tertib, dan demokratis, sesuai dengan harapan seluruh masyarakat. (iol)