https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Pagi Buta, Ditresnarkoba Polda Sumsel dan Tim Gabungan GerebekTangga Buntung,Ini Dia Hasilnya!

Ditresnarkoba Polda Sumsel bersama tim gabungan berhasil mengamankan sejumlah barang bukti dan pelaku dalam penggerebekan di Tangga Buntung. Foto: polda sumsel--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Genderang perang terhadap segala macam bentuk penyalahgunaan narkoba terus ditabuh jajaran Ditresnarkoba Polda Sumsel.

Seperti operasi pemberantasan narkoba skala besar yang kembali dilaksanakan tim gabungan Ditresnarkoba Polda Sumsel, Satbrimobda Polda Sumsel, Satresnarkoba Polrestabes Palembang dan unsur lainnya pada Selasa (24/3/7/2024). 

Yang masih menyasar daerah yang selama ini masuk zona merah peredaran gelap narkoba di daerah Tangga Buntung dan sekitarnya.

Dipimpin langsung oleh Dirresnarkoba Polda Sumsel, Kombes Pol Dolifar Manurung,SIK dan Wadirresnarkoba Polda Sumsel yang juga selaku Ketua Timsus Narkoba Polda Sumsel, AKBP Harissandi,SIK,MH yang menerjunkan tak kurang dari 150 personel gabungan. Yin gabungan mulai apel persiapan di Mako Polrestabes Palembang sekitar pukul 03.30 WIB dan mulai bergerak selepas sholat subuh ke daerah Tangga Buntung.

BACA JUGA:Kandungan Protein Tinggi dalam Daun Ubi: Fakta Menarik yang Perlu Anda Ketahui, Apa Saja? Simak Yuk!

BACA JUGA:Warga Keluhkan Truk Kayu Melintas Sebelum Jam Operasional, Dishub OKI Bertindak, Ini Kata Kadishub!

Beberapa titik yang selama ini kerap menjadi sasaran peredaran gelap narkoba diantaranya di Lorong Jambu, Lorong Sailun dan beberapa lokasi digerebek.

Diduga operasi kali ini sudah lebih dulu bocor karena hasilnya kurang begitu memuaskan. 

Petugas cuma mendapati sejumlah barang bukti dan petunjuk pengguna narkoba

Seperti di Lorong Jambu, petugas menemukan satu pekat kecil sabu yang belum terpakai. 

Dan sejumlah peralatan untuk nyabu seperti pirek, timbangan digital dan puluhan bungkus plastik klip kecil yang sudah sempat dibakar.

"Operasi ini masih dalam kaitan pemberantasan narkoba di kampung narkoba Tangga Buntung. Lima orang warga yang di depan rumahnya kita temukan barang bukti sabu. Kita lakukan dan tes urine di Polrestabes," sebut Ditresnarkoba Polda Sumsel, Kombes Pol Dolifar Manurung melalui Wadirresnarkoba Polda Sumsel, AKBP Harissandi, kepada awak media selepas operasi pada Senin (23/7/2024) pagi. 

BACA JUGA:Update Metal Slug: Awakening Versi 1.8 Hadirkan Hero dan Fitur Baru yang Spektakuler, Keren Banget!

BACA JUGA:Mainkan 20 Game Horor Multiplayer Android Ini untuk Pengalaman Menakutkan Bersama Teman

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan