Memiliki Beragam Obyek Wisata Memikat, Desa Sindang Panjang, Lahat
PESONA: Wisata Agrowisata Tanjung Sakti yang ada di Desa Sindang Panjang, Lahat menjadi daya pesona dalam menarik wisatawan.-Foto : KRIS SAMIAJI/SUMEKS -
LAHAT, SUMATERAEKSPRES.ID - Desa Sindang Panjang, yang terletak di Kabupaten Lahat, Sumatra Selatan, telah menjadi sorotan dalam ajang Anugerah Pesona Desa Wisata Sumsel. Lantaran dengan keindahan alamnya yang memukau, desa ini berhasil menarik perhatian tim juri yang telah melakukan peninjauan langsung.
Dikenal sebagai salah satu andalan wisata di Lahat, Desa Sindang Panjang memiliki beragam obyek wisata yang memikat. Dataran tinggi dengan bukit-bukit yang indah, dikelilingi oleh sungai-sungai kecil maupun besar yang mengalir di kaki Gunung Dempo, memberikan pesona alam yang menakjubkan.
Salah satunya objek wisata andalan desa ini ialah Kompleks wisata Agrowisata Tanjung Sakti menjadi salah satu daya tarik utama Desa Sindang Panjang. Pada objek wisata ini mulai dari agrowisata hingga arum jeram Sungai Manna Ilir, Lubuk Lesung, Cuhup Bengang, Curup Jari Seribu, dan masih banyak lagi.
"Selain agro wisata, kita juga ada sumber air panas yang dikelola pemerintah desa," ungkap Patra Jaya Kades Sindang Panjang. Lanjutnya untuk home stay, tersedia di desa dan di kompleks Agrowisata Sindang Panjang. home stay bisa dipesan terlebih dahulu atau datang langsung. "Kami juga menyambut baik bila ada masukan guna mempercantik objek wisata dan desa hingga terkenal secara nasional dan internasional," sampainya.
BACA JUGA:Nikmati keindahan Air Terjun Lereng Gunung Dempo, Desa Wisata Gunung Dempo, Pagar Alam
BACA JUGA:Eksplore Palembang Sebagai Kota Sejarah, Tarik Wisatawan Untuk Datang
Untuk fasilitas, ditambahkan Dores Irlansyah, ketua Kelompok Sadar Wisata Desa Sindang Panjang, menjelaskan bahwa agrowisata Tanjung Sakti tidak hanya menawarkan keindahan alam, tetapi juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas umum seperti toilet, ATM, parkir, homestay, dan lain sebagainya.
Tidak hanya itu, Desa Sindang Panjang juga bangga akan kearifan lokal dan budaya yang masih dijaga dengan baik. Senjata warisan leluhur digunakan untuk kebutuhan perkebunan, perternakan, dan hiasan dinding. Sementara makanan khas Lahat juga tersedia. Untuk Desa wisata Desa Sindang Panjang mengikuti dua kategori. Yakni kategori homestay dan daya tarik pengunjung. (gti)