AC Milan dan AS Roma Berebut Jatah Lolos ke Semifinal, AC Milan v AS Roma

Olivier Giroud-Foto: Ist-

MILAN, SUMATERAEKSPRES.ID – Liga Serie A Italia sudah memastikan diri meloloskan satu wakil ke babak semifinal Piala Europa musim ini.  AC Milan dan AS Roma akan bentrok di babak perempat final Piala Europa. Pada leg pertama Rossonerri sebutan AC Milan akan menjadi tuan rumah lebih dulu pada partai Derby d’talia.

Baik Milan maupun AS Roma punya modal berharga pada kompetisi domestik Liga Serie A Italia. Milan berhasil mengalahkan Lecce dengan skor 3-0 sedangkan AS Roma mengalahkan tim sekota Lazio dengan skor tipis 1-0.

Kemenangan Milan ditentukan oleh Christian Pulisic, Olivier Giroud, dan Rafael Leao. Tim asuhan Stefano Pioli ini punya kesempatan untuk mentas di Liga Champions musim depan karena saat ini mereka berada di peringkat ketiga dibawah Inter Milan dan Juventus.          

“Kami merasa sangat baik, kami bermain sesuai dengan yang kami inginkan saat latihan. Saatnya sekarang kami memikirkan pertandingan babak perempat final Piala Europa tentu laga ini berbeda dengan Serie A baik atmostir dan tipe permainannya,” jelas Stefano Pioli kepada DAZN belum lama ini.

BACA JUGA:Joshua Zirkzee Bingung, Pilih AC Milan, Arsenal, dan MU atau?

BACA JUGA:AC Milan Ogah Main Aman di Kandang Slavia Praha

Sementara itu pelatih AS Roma, Daniele De Rossi juga berhasil membawa timnya merangkak ke posisi ke-5 Serie A Italia.  Mantan kapten AS Roma ini  tetap berharap timnya bisa finis di zona Champions.

Serigala Ibukota sebutan AS Roma sudah lama tidak berkompetisi di Liga Champions. Terakhir mereka bertanding di kompetisi elit benua biru tersebut pada tahun 2018 lalu. Ya hampir 6 tahun mereka belum lagi merasakan atmosfir Liga Champions.

 “Kami akan memaksimalkan kesempatan yang ada untuk tetap survive di zona Champions musim depan. Namun saat ini kami harus fokus menghadapi AC Milan. Ini kesempatan kami untuk meraih angka di kandang Milan sebelum menjadi tuan rumah pekan depan,” ucap Daniele de Rossi dengan singkat. (nan)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan