https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Warga Berharap Penghentian Distribusi Air Bersih di Palembang Tak Berlangsung Lama

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Besok Selasa, 23 Mei 2023, Perumda Tirta Musi akan melakukan pemadaman air di sebagian wilayah Kota Palembang. Hal ini mendapatkan komentar banyak warga Kelurahan 24 Ilir, Kecamatan Bukit Kecil, Yuyun, dia berharap pemadaman air bersih tak berlangsung lama. "Katanya sih cuma dua jam saja, mudah-mudahan tidak berlangsung lama," katanya kepada sumateraekspres.id,  Senin 22 Mei 2023. Sebab, lanjut Yuyun, pemadaman air sangat berpengaruh untuk kehidupan masyarakat. Apalagi dia yang berstatus sebagai ibu rumah tangga, sangat membutuhkan pasokan air bersih. BACA JUGA : PENGUMUMAN, Palembang Lakukan Pemadaman Air Bersih Besok, Ini Wilayah yang Terdampak "Ya mudah-mudahan tak berlangsung lama, tahu sendiri ibu-ibu mau cuci piring, pakaian, dan lain-lain," katanya. Sebelummya, Direktur Utama Perumda Tirta Musi, Andi Wijaya mengatakan, bakal menyetop pengaliran air bersih sementara waktu. Perumda Tirta Musi akan melakukan pemeliharaan Cubicle di Instalasi Pengolahan Air (IPA) Rambutan. Sejumlah wilayah akan terdampak pemadaman tersebut. Bahkan, hampir se Kota Palembang bagian ilir. Direktur Utama Perumda Tirta Musi Andi Wijaya mengatakan, pemeliharaan ini mulai  Selasa, 23 Mei 2023, pukul 09.00 WIB. "Pemadaman tergantung waktu, estimasi pengerjaan kurang lebih 2 jam," katanya lewat laman Instagram Perumda Tirta Musi. BACA JUGA : BAHAYA, Krisis Air Bersih, Warga Malaysia Panic Buying Serbu Pusat Perbelanjaan Untuk wilayah pemadaman sendiri terbagi menjadi beberapa wilayah. Terutama pada bagian Ilir, seperti Rambutan, Tangga Buntung, KM7, Bukit Kecil dan sejumlah wilayah lainnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan