Pulang Kampung, Ketua MA Berziarah

Sabtu 29 Apr 2023 - 18:00 WIB
Reporter : Rian Sumeks
Editor : Rian Sumeks

BATURAJA, SUMATERAEKSPRES.ID– Ketua Mahkamah Agung (MA) RI, Syarifuddin pulang ke kampung halamannya, Desa Laya, Kecamatan Baturaja Barat. Kedatangan petinggi peradilan tersebut tak hanya disambut pihak keluarga. Tapi juga unsur forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) OKU. Seperti Ketua Pengadilan Negeri (PN) Baturaja, Hendri Agustiansyah SH MH, Penjabat Bupati OKU H Teddy Meilwansyah SSTP MM MPd, Kapolres OKU AKBP Arif Harsono SIK MH. “Silaturahmi Pj Bupati bersama forkopimda Jumat sore,” kata Kabag Prokopim Setda OKU, Febriandi, dikonfirmasi, Sabtu (28/4). Kalau kegiatan Ketua MA hari ini informasinya, ziarah ke makam orang tua di Desa Laya dan makam adiknya di Way Tuba, Lampung. BACA JUGA : Peziarah Banjiri Makam Sanak Saudara Ketua PN Baturaja, Hendri Agustiansyah mengatakan, tadi Pak ketua MA sudah ziarah ke makam orang tuanya. “Kalau sore ini lagi istirahat,” kata Ketua PN Baturaja, Hendri, ditemui di rumah keluarga Ketua MK, Syarifuddin di Desa Laya, Sabtu sore. Santi, keponakan Ketua MA RI Syarifuddin mengatakan, makam kakek (Damroh), dan nenek (Aimah) berada di TPU Desa Laya. “Sebenarnya uwak tu jarang balik. Seperti kesempatan pulang ini,” ujarnya.

Tags :
Kategori :

Terkait