Wabup Monitor, Janjikan Clear Usai Lebaran

Selasa 18 Apr 2023 - 19:50 WIB
Reporter : Edi Purnomo
Editor : Edi Purnomo

*THR dan Honor Belum Cair MURATARA- Aksi tak biasa dilakukan sejumlah pegawai honor Dinas Perhubungan (Dishub) Muratara.  Selasa pagi (18/4) sekitar pukul 08.00 WIB, mereka mengunci gerbang Kantor Dishub. Mereka menyegel kantornya sendiri lantaran tak puas dengan kinerja pimpinan mereka, Kepala Dinas Perhubungan.

Mereka menganggap kinerja Kadishub tidak becus. Pasalnya hingga kemarin, pegawai itu mengaku belum menerima honor Pos Pam 2023 dan  pembayaran tunjangan hari raya (THR).

Para pegawai Dishub juga membentangkan beberapa baliho berisi protes mereka terhadap Kadishub, di antaranya bertuliskan. "Kurangilah kinerja,  perbanyak DL, Tolong Pak Bupati Ganti Pimpinan yang Sesuai dan Mengerti di Bidang Dishub.

BACA JUGA : Cegah Kebocoran Retribusi Parkir, Dishub Lahat Lakukan Uji Petik BACA JUGA : Atur Operasional Angkutan Barang Selama Arus Mudik dan Balik
Kiazar, petugas Dihub yang melakukan aksi mengungkapkan, aksi ini dilakukan akibat buntut kinerja pimpinan mereka yang tidak sesuai bidang. Mereka menuntut tiga poin seperti pembayaran honor pos pam, pembayaran THR, dan mendesak kepala dinas mundur dari jabatan. "Kami dibuat model sistem tagih utang, disuruh begawe dulu honor ditahan-tahan,’’ katanya.

Dikatakan, penyegelan akan terus dilakukan hingga adanya respons dari Bupati Muratara. "Kalau budak kenyang, idak mungkin budak budak itu teriak. Yang jelas permasalahan ini fatal, jangankan masalah THR honor saja tidak dibayar," timpalnya.

 Sementara itu, Asisten I sekaligus Plt Dansat pol PP Muatara H Alfirmansyah Karim, sekitar pukul 09.00 WIB turun menengahi masalah ini. ‘’Wakil Bupati sudah memonitor secara langsung permasalahan ini, dan meminta penyegelan kantor Dishub dibuka. Wakil Bupati berjanji akan menuntaskan masalah ini setelah habis lebaran terkait tuntutan anak anak di Dishub," katanya.

Saat ini kantor Dishub Muratara sudah dibuka kondusif, aman dan terkendali. Informasi dihimpun, sejumlah petugas Dishub yang disiagakan untuk pengamanan Pos Pam hingga saat ini belum termonitor menempati sejumlah Pos Pam di kabupaten Muratara. Sejumlah pos pengamanan yang disiagakan sekitar pukul 11.00 WIB, baru terpantau di isi sejumlah petugas kepolisian dan petugas Dinkes Muratara.(zul/)

Tags :
Kategori :

Terkait