Kalau Sakit Bakal Sulit, Menkes: BPJS Kesehatan Belum Mampu Tanggung 100 Persen

Jumat 17 Jan 2025 - 21:59 WIB
Reporter : tim
Editor : Edi Sumeks
Kalau Sakit Bakal Sulit, Menkes: BPJS Kesehatan Belum Mampu Tanggung 100 Persen

Kembali muncul ketidaksepahaman antara rumah sakit dan BPJS Kesehatan ihwal jenis-jenis klaim yang dapat diterima dan tidak. Proses verifikasi untuk menentukan kelayakan klaim diperketat dengan adanya sistem verifikasi berbasis komputer per September 2024. 

Lewat sistem ini, BPJS Kesehatan ditengarai memperketat proses verifikasi klaim yang diajukan rumah sakit. Banyak klaim dinyatakan pending tanpa perlu lagi melalui verifikator dari BPJS Kesehatan. Ichsan tak yakin apa alasan klaim mandek melonjak begitu signifikan. Padahal, layanan JKNS telah bergulir paling tidak selama sepuluh tahun. 

Ia mempertanyakan mengapa lonjakan pending claim baru terjadi akhir-akhir ini, pada saat BPJS Kesehatan tengah diterpa isu mengenai keterbatasan dana. Pada 2024, BPJS Kesehatan diperkirakan mengalami defisit Rp16 triliun. Untuk perkiraan pendapatan sepanjang 2025 hanya Rp160 triliun, sedangkan pengeluarannya mencapai Rp176 triliun. Dampak pending klaim membuat operasional rumah sakit terganggu. Mereka terpaksa menalangi dana untuk layanan pengobatan pasien peserta BPJS Kesehatan. 

Kategori :