BATURAJA, SUMATERAEKSPRES .ID - Ibu-ibu yang tergabung dalam Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) mengikuti kajian ramadhan di pendopo rumah dinas Bupati Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU). Kegiatan yang dilaksanakan Pengurus Daerah (PD) BKMT bekerjasama Gabungan Organisasi Wanita (GOW) OKU tersebut diikuti peserta yang berasal dari perwakilan majelis taklim yang ada di Kabupaten OKU. Pemateri kajian ramadhan disampaikan HM Teguh SPd MSi. Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) OKU Hj Indrawati mengatakan kegiatan pengkajian Al Quran tersebut rutin dilaksanakan setiap tahun. "Ini pertama kali pada awal masuk ramadhan tahun ini," ujarnya, Jumat 24 Maret 2023. Lanjutnya, kegiatan diprogramkan sebanyak 4 kali pada setiap hari Jumat di bulan ramadhan. Tiga kali kegiatan pengkajian Al Quran, dan 1 kali akhir ramadhan kegiatan Sholat Tasbih dan berbagi sembako kepada masyarakat yang tidak mampu.
BACA JUGA :Inilah Tahapan dan Jadwal Lengkap Pelunasan Biaya Haji Khusus, Kapan untuk JCH Reguler Sumsel? BACA JUGA :Ini Nama 7599 Jemaah Sumsel yang Berhak Melunasi BPIHKegiatan kajian Al Quran diawali dengan pembacaan ayat suci Al Quran. Pembina GOW OKU Hj Zwesty Karenia Teddy menyampaikan apresiasi kegiatan kajian ramadhan yang dilaksanakan tersebut. Apalagi peserta berasal dari kecamatan yang antusias. Kegiatan ini bisa dilaksanakan tanpa melalui PPKM. Tapi tetap disarankan untuk tetap hati hati dan waspada pasca covid 19. "Diharapkan melalui kegiatan ini bisa menebalkan keimanan kita di bulan ramadhan," ujarnya.