700 Ketua Timses Ikhlas Dukung HDCU, Memperkuat Dukungan untuk Herman Deru dan Cik Ujang

Senin 04 Nov 2024 - 11:14 WIB
Reporter : Dudun
Editor : Novis

SUMATERAEKSPRES.ID - Dukungan terhadap pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel, Herman Deru dan Cik Ujang (HDCU), semakin kuat dengan kehadiran dukungan dari anggota DPRD Sumsel, Chairul S Matdiah.

Namun, bagi Chairul, dukungannya ini bukan hanya karena HDCU diusung oleh partainya, Demokrat. Lebih dari itu, ia melibatkan 700 ketua tim sukses yang telah membantunya meraih kursi di DPRD Sumsel selama tiga periode berturut-turut untuk beralih mendukung HDCU.

Sekitar 700 orang timses bersama perwakilan warga dari Dapil Sumsel 1 (yang mencakup 9 kecamatan seperti Seberang Ulu dan Kertapati) berkumpul di kediaman Chairul, (3/11/2024).

Suasana menjadi hangat ketika para timses ini mendapat arahan langsung dari Herman Deru yang hadir secara khusus.

Para ketua timses yang dipimpin oleh seorang purnawirawan Kapten TNI ini sangat loyal kepada Chairul, yang telah mengantarkannya menjadi anggota DPRD Sumsel dengan raihan sekitar 19 ribu suara pada pemilu terakhir.

BACA JUGA:HDCU Masih Unggul di Palembang, Tapi E-RA Baru dan MATAHATI Tak Bisa Dipandang Remeh, Cek Hasil Survey LKPI

BACA JUGA:Lucianty Unggul Tipis di Survei Pilkada Muba, HDCU Mendominasi Suara

Herman Deru, dalam sambutannya yang disambut meriah, mengungkapkan rasa syukurnya atas dukungan Chairul dan para ketua timsesnya.

“Saya sudah bersahabat lama dengan Kak Chairul, hampir 40 tahun. Karena itu, mendengar bahwa para ketua timses beliau ikhlas mendukung HDCU adalah sesuatu yang sangat membanggakan,” kata Deru. Sontak, jawaban dari timses yang hadir memenuhi ruangan, meneriakkan, “Ikhlas menyala abangku!” dalam semangat yang berapi-api.

Suasana pertemuan yang santai namun penuh semangat ini semakin kental ketika para ketua timses bersama-sama memegang spanduk HDCU sebagai bentuk komitmen.

Pertemuan yang berlangsung selama satu jam itu ditutup dengan bersalaman dan berfoto bersama, menandai ikatan kuat yang kini terjalin antara timses Chairul dan HDCU.

Toni, salah satu ketua timses dari Seberang Ulu, mengungkapkan alasan kuat mengapa warga militan mendukung Chairul S Matdiah selama tiga periode berturut-turut. 

BACA JUGA:Herman Deru Kukuhkan Tim Kampanye HDCU di Musi Rawas, Perkuat Mesin Politik untuk Pilkada 2024, Ini Katanya!

BACA JUGA:PKS OKU Timur Komitmen Menangkan HDCU dan Enos-Yudha dengan Suara Penuh

"Kak Chairul selalu hadir ketika kami butuh. Mulai dari membantu anak-anak kami mendapatkan sekolah, mencarikan rumah sakit jika ada warga yang sakit, hingga menyediakan kartu KIS untuk berobat. Jika ada masalah hukum, Kak Chairul juga siap membantu karena beliau juga seorang pengacara,” ujarnya penuh syukur.

Kategori :