Contoh Soal Pilihan Ganda Sederhana Dalam Soal PCK UKPPPG Guru Tertentu 2024

Sabtu 10 Aug 2024 - 11:11 WIB
Reporter : Rian Sumeks
Editor : Rian Sumeks

Untuk soal pilihan ganda sederhana, peserta dihadapkan pada satu jawaban benar yang harus dipilih.

Sedangkan, pilihan ganda kompleks melibatkan beberapa tipe soal, antara lain:

Soal dengan lebih dari satu jawaban benar, di mana setiap jawaban memiliki bobot nilai yang berbeda.

Peserta tetap harus memilih salah satu jawaban.

Soal dengan 3-5 pernyataan, di mana peserta diminta untuk menentukan benar-salah, fakta-opini, atau setuju-tidak setuju.

Soal yang mengharuskan peserta menjodohkan 3-5 pasangan pernyataan.

Adapun untuk tes SJT, ini merupakan tes berbasis skenario kasus yang menawarkan beberapa alternatif tindakan sebagai pilihan jawaban.

Peserta diminta memilih tindakan yang paling tepat untuk situasi yang diberikan, dengan skor tertinggi diberikan pada tindakan yang paling sesuai dengan kriteria yang diukur.

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menjelaskan bahwa tes ini mirip dengan tes kepribadian yang dirancang untuk mengukur sikap atau tindakan seseorang dalam situasi tertentu.

BACA JUGA:Tak Berdampak ke Penilaian UKPPPG, Ini Fungsi Adanya Post Test Bagi Peserta PPG Guru Tertentu 2024

BACA JUGA:Prof Nunuk: Peserta PPG Guru Tertentu Bakal Dapat TPG Pada 2025, Segini Jumlahnya

UKPPPG ini mencakup dua bagian utama:

1. Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK):

Ujian ini dilaksanakan secara daring dengan pengawasan ketat, dan peserta dapat mengikuti dari lokasi masing-masing.

UTBK bertujuan untuk mengukur kemampuan peserta dalam dua aspek utama: SJT, yang menilai kemampuan peserta dalam mengambil keputusan berdasarkan situasi yang diberikan, dan PCK, yang menilai sejauh mana peserta mampu menerapkan teori pedagogi dalam pengajaran.

Ujian ini terdiri dari 50 soal pilihan ganda dengan tingkat kesulitan yang bervariasi, dan peserta diberi waktu 120 menit untuk menyelesaikannya.

Kategori :