Oknum Perangkat Desa Intimidasi Warga Pakai Senjata Api, Wajib Pilih Kades Lama

Selasa 07 Mar 2023 - 15:35 WIB
Reporter : Alf Sumeks
Editor : Alf Sumeks

MUSI RAWAS, SUMATERAEKSPRES.ID - Pemilihan Kades di Kabupaten Musi Rawas agak memanas. Sampai-sampai seorang oknum perangkat desa intimidasi warga harus memilih kades lama dalam Pilkades 8 Maret 2023 besok. Kejadiannya pengancaman tersebut  terjadi di salah satu desa yang menyelenggarakan Pilkades di wilayah Kecamatan Muara Kelingi, Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan. Menurut sumber yang tak mau disebutkan namanya, bahwa awalnya dua warga yang merupakan pasangan suami istri (Pasutri), Sy (58) dan Sg (56) dipanggil oleh utusan oknum tersebut. Agar datang ke rumah Sekdes inisial SM.

BACA JUGA : Harusnya Terbuang, Teralirkan ke Pelanggan
Kejadian pemanggilan dua warga datangan tersebut Senin 6 Maret 2023, sekitar pukul 18.30 WIB, setelah magrib. "Datang ke rumah Sekdes disuruh bawa KK, katanya mau dapat bantuan," ujar sumber ini, Selasa 7 Maret 2023. Dia menceritakan, tiba di rumah Sekdes, tidak lama itu, sekitar 5 menit datang pula mantan kades atau calon kades inisial R.
Tags :
Kategori :

Terkait