Terpeleset Saat Perbaiki Jembatan Ogan 1, Pekerja asal Purbalingga Tenggelam

Jumat 12 Jul 2024 - 21:34 WIB
Reporter : Kemas A Rivai
Editor : Mario

PALEMBANG,  SUMATERAEKSPRES.ID - Seorang buruh yang sedang melakukan perbaikan Jembatan Ogan 1 mengalami kecelakaan kerja. Daryoto (50), pekerja itu, terpeleset dan jatuh ke Sungai Ogan.

Kejadiannya, Kamis (11/7) sore. Hingga kemarin (12/7) sore, korban yang tercatat sebagai warga Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah (Jateng) itu belum ditemukan.

Sebetulnya, tidak hanya korban sendiri yang terjatuh ke Sungai Ogan. Pada saat kejadian, seorang rekan kerja korban juga terjatuh. Tapi selamat.

BACA JUGA:Bocah Tenggelam di Sungai Ogan Ditemukan 4 Km dari Lokasi Awal. Begini Kondisinya

BACA JUGA:2 Tim SAR, Sisir Sungai, Lakukan Penyelaman, Cari Bocah yang Tenggelam di Desa Lubuk Batang Baru

Sempat berusaha untuk menolong korban, tapi gagal lantaran arus Sungai Ogan yang deras. Tubuh korban lebih dulu terseret arus dan  tenggelam.

Upaya pencarian dilakukan tim SAR gabungan. "Kita turunkan satu tim rescue lengkap dengan peralatan SAR untuk mencari korban," jelas Kepala Kantor SAR Palembang Raymond Konstantin.

Hari kedua kemarin, pencarian dilakukan dengan dua metode. Pertama menyisir permukaan air sungai menggunakan perahu karet dan perahu masyarakat. Tim kedua melakukan penyelaman di lokasi awal korban tenggelam dan tempat-tempat yang diduga ada keberadaan korban.

BACA JUGA:Bukan Ditenggelamkan, Polisi Simpulkan Nicky Pardede Bunuh Diri, Jasad Mengapung Kaki Dirantai Pemberat Batu

BACA JUGA:Siswa SMKN 1 Gelumbang yang Tenggelam Dikenal Baik dan Rajin

“Kita juga menyebarkan informasi kepada masyarakat yang berada di pesisir Sungai Ogan. Semoga dengan berbagai upaya ini korban dapat segera ditemukan," pungkasnya. (kms)


--

Kategori :

Terkini

Minggu 22 Dec 2024 - 23:15 WIB

Runner Up KDI 2024 Pulang Kampung

Minggu 22 Dec 2024 - 23:10 WIB

Nekad Kabur, Napi Lawan Petugas

Minggu 22 Dec 2024 - 23:10 WIB

5 Tips Memilih Mobil Keluarga yang Tepat

Minggu 22 Dec 2024 - 23:06 WIB

Kejari Lahat Periksa Saksi