Inovasi Pelajar Santri Puskesmas Sosial Mempermudah Pasien Disabilitas untuk Berobat

Sabtu 06 Jul 2024 - 14:33 WIB
Reporter : Ari Abadi
Editor : Novis

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Millenium Development Goal atau disebut MDGs adalah salah satu tujuan pemerintah dan merupakan prioritas pembangunan dalam bidang kesehatan.

Pembangunan kesehatan sendiri adalah bagian yang tidak terpisahkan dari pembangunan nasional yang dilaksanakan secara bertahap dan berkesinambungan. 

Keberhasilan pembangunan kesehatan adalah merupakan indikator dari keberhasilan pembangunan nasional, tentu saja untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat dan menciptakan manusia Indonesia yang sehat dalam rangka mewujudkan Indonesia sejahtera.

Pada tahun 2014 jenis pemeriksaan laboratorium di puskesmas sosial yang masih sedikit dengan metode yang masih manual,

BACA JUGA:UIGM Palembang Wisuda 322 Mahasiswa, Rektor UIGM: Karakter Unggul dan Moralitas Tinggi Kunci Sukses Lulusan

BACA JUGA:10 Formasi CASN 2024 untuk S1 Hukum dengan Gaji Menggiurkan, Apa Saja?

Pada tahun 2017 mengalami perubahan yang signifikan pada sarana dan prasarana laboratorium.

Maka hal ini memberikan nilai positif yaitu meningkatnya masyarakat yang ikut berpartisipasi memeriksakan kesehatannya  bahkan peserta terdaftar puskesmas sosial bertambah yaitu data peserta terdaftar ke faskes puskesmas sosial dari p care bulan November 2021 (1.557), Desember 2021 (1.437), Januari 2022 (1.624), Februari 2022 (1.728), jadi rata- rata kenaikan data perseta terdaftar sebesar 6,4 % .

Hal ini juga mempengaruhi peningkatan pasien umum pada laboratorium khususnya yaitu pasien umum tahun 2020 sebesar 5116 dan tahun 2021 sebesar 7162 sehingga rata-rata pasien umum mengalami kenaikan 40 %.

BACA JUGA:4 Tips Mengembalikan Semangat Anak Kembali ke Sekolah Setelah Libur Panjang

BACA JUGA:Bupati Muratara Raih Penghargaan Merdeka Belajar dari Mendikbudristek Nadiem Makarim

Puskesmas Sosial dalam perannya sebagai salah satu unit pelayanan kesehatan di kota Palembang memiliki visi dan misi untuk membantu terwujudnya tujuan dari Milenium Development Goals.

Puskesmas Sosial berusaha untuk melindungi kesehatan penduduk di wilayah kerjanya dan memacu kemandirian masyarakat untuk menolong dirinya dalam bidang kesehatan serta membudayakan hidup sehat dan Norma Keluarga Kecil Bahagia Sejahtera.

Inovasi merupakan salah satu solusi meningkatnya tuntutan masyarakat akan pelayanan kesehatan yang berkualitas. Adanya transisi epidemiologi penyakit.

Perubahan struktur demografi, otonomi daerah, serta masuknya pasar bebas, maka Puskesmas diharapkan mengembangkan dan meningkatkan mutu layanannya .

Kategori :