PALEMBANG,SUMATERAEKSPRES.ID- Semobil dengan Presiden Joko Widodo, ada banyak hal yang diobrolkan Penjabat (Pj) Gubernur Dr Drs Agus Fatoni MSi bersama orang nomor satu di Indonesia itu, Jumat (1/3).
"Yang ringan-ringan saja," kata Fatoni, Sabtu (2/3). Obrolan itu mengalir saat Fatoni mendampingi Presiden yang datang ke Palembang untuk hadiri pembukaan Muktamar XX Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah.
Apa saja yang dibicarakan dalam mobil berplat nopol RI 1 itu?
"Alhamdulillah. Beliau banyak bercerita dan bertanya tentang kondisi Sumatera Selatan," ungkap suami Ny Tyas Fatoni ini.
BACA JUGA:Jokowi Rela Capek ke Palembang, Buka Muktamar XX IMM, Disambut Pj Gubernur di Bandara
BACA JUGA:Amankan Kunker Presiden Jokowi ke Palembang, Kodam II SWJ dan Polda Sumsel Kerahkan 3.200 Personel
Pada kesempatan berdua dengan presiden, Fatoni melaporkan berbagai hal tentang kondisi dan kemajuan Sumsel.
Dijelaskan Fatoni, gambaran umum Sumatera Selatan, luas wilayahnya 86.769,34 kilometer persegi. Terdiri dari 17 Kabupaten/Kota, 241 Kecamatan, 395 Kelurahan dan 2.853 Desa.
Untuk jumlah penduduk sebanyak 8.813.243 jiwa. sedangkan Potensi daerah berupa Pertambangan dan Energi, Pertanian Pangan, Perkebunan, Pariwisata, Budaya dan Olahraga.
Kemudian, ada enam Proyek Strategis Nasional (PSN) di Sumsel. Berikut rinciannya:
BACA JUGA:3 Gerakan Serentak Tekan Kemiskinan Ekstrem, Di-launching Pj Gubernur Sumsel dan Ketum TP PKK Pusat
1.Tol Trans Sumatera; Ruas Pematang Panggang – Palembang dan Palembang –
Prabumulih sudah operasional, ruas Palembang – Betung progress 84,24%.
2. Light Rail Transit sudah operasional sejak tahun 2018 dengan jumlah penumpang tahun 2023 sebesar 4.082.637 penumpang (meningkat 30% dari tahun sebelumnya).