SUMATERAEKSPRES.ID-Kabar bahagia datang dari pasangan Denny Caknan dan Bella Bonita. Buah hati yang telah dinantikan Denny Caknan dan Bella Bonita dikabarkan lahir prematur. Melangsungkan pernikahan pada 7 Juli 2023 lalu, kini istri Denny Caknan yakni Bella Bonita dikabarkan telah melahirkan pada Senin, 5 Februari 2024. Kalau dihitung dari perkiraan, kehamilan Bella Bonita sekarang ini baru memasuki usia 8 bulan.
BACA JUGA:Bagikan Momen Liburan Bareng, Luna Maya dan Maxime Bouttier Didoakan Berjodoh Dunia Akhirat BACA JUGA:Taylor Swift Bocorkan Rahasia Album Barunya saat Menerima Penghargaan Grammy 2024 Lewat akun Instagram pribadinya, Denny Caknan membagikan kabar kelahiran anak pertamanya yang berjenis kelamin perempuan. "Adek, cah Ayu sayang Bapak Mama. Dek, Bapak yakin kamu kuat. Bapak yakin kamu juga akan sehat," tulisnya di Instagram. Denny Caknan juga menyertakan foto-foto dirinya mendampingi Bella sat melahirkan dan bayinya masih dalam inkubator. "Pagi ini Anak ku lahir, dengan segala kesempurnaannya, tangisnya menggema. Walau siang ini cah Ayu masih harus berjuang di dalam ruangan kecil, dengan beberapa selang di badannya," jelasnya. BACA JUGA:Olla Ramlan Minta Bantuan, Off Dari Pekerjaan BACA JUGA:Masya Allah, Penampilan Prilly Latuconsina Bikin Adem Dia berharap bayinya segera pulih. "Bapak kuat dek, adekpun begitu ya. Bismillah," sambungnya. Denny menjelaskan dirinya fokus dengan kesehatan sang istri dan bayinya. Imbasnya, dia belum menyiapkan nama panjang bayinya. “Kamu pengen ketemu banget sama mama kan? Sampe adek nyuwun ketemu dokternya sekarang, sampai bapak durung (belum) nemu nama panjangmu,” ungkapnya. “Kalau kata dokter sebenernya kecepetan loh dek. Selama adek sehat bapak Bahagia,” sambungnya. BACA JUGA:Kata Kemal Palevi Soal Pertanyaan Vlog Cerai Ria Ricis : BACA JUGA:Ini Kata Ria Ricis saat Perceraiannya jadi Bahan Candaan Kemal Palevi Denny Cakna memohon doa agar bayinya segera pulih. “Minta doanya om tante, supaya aku cepat pulang cepat sehat. Nek, dereng sehat, dereng lego,” sebutnya. "Bismilah beberapa hari ke depan sampun saget teng pelukane mamah e @bellabonita_r.a," pungkas Denny Caknan.(lia)
Kategori :