Pelaku Modus Pinjam Tambahan Modal
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Masih ada saja korban penipuan dari penelepon tak dikenal, yang mengajak bisnis lelang barang. Setidaknya itu dialami Sri Hartati (43), hingga mengalami kerugian sebesar Rp35 juta.
“Awalnya saya mendapat telepon dari seseorang yang mengaku tetangga saya di kampung, karena nomornya tidak dikenal, saya tidak tanggapin,” ucap korban, warga Jl Kopral Paiman, Lr Pertemuan, Kecamatan Plaju, yang melapor ke SPKT Polrestabes Palembang.
Pelaku yang mengaku bernama Eza Kurniawan, menelepon korban pada Sabtu, 23 Desember 2023, sekitar pukul 15.27 WIB. “Waktu lihat foto profil WA-nya, benar wajah tetangga saya di kampung. Sehingga saya percaya, apalagi pelaku sebutkan beberapa nama orang di kampung saya,” sesalnya.
BACA JUGA:Lagi, Tertipu Investasi Bodong
BACA JUGA:Masih Ada Saja yang Tertipu Investasi dan Arisan Bodong, Emak-emak Ini Rugi Ratusan Juta Rupiah
Akhirnya dalam obrolan itu, pelaku menceritakan bahwa dia sedang ada proyek pelelangan telepon seluler (ponsel). Tapi kemudian pelaku bilang kurang modal. “Dia mau pinjam Rp35 juta, janjinya akan dikembalikan setelah pelelangan ponsel itu berjalan,” tukas korban.
Karena percaya, korban lantas mentransfer uang sebesar Rp35 juta ke nomor rekening yang diberikan pelaku. Namun lacur, setelah uang ditransfer pelaku tidak bisa dihubungi lagi. “Baru saya sadar telah tertipu. Saya laporkan ini harapannya pelaku ditangkap dan uang saya kembali,” harap korban.
Kasat Reskrim Polrestabes Palembang AKBP Haris Dinzah SIK MH, mengatakan laporan pelapor sudah diterima petugas piket SPKT. “Penyidik Satreskrim selanjutnya akan memanggil saksi-saksi untuk dimintai keterangannya, serta melacak nomor pelaku,” ulasnya. (afi/air)