PEKANBARU, SUMATERAEKSPRES.ID - Sriwijaya FC berada dalam situasi kritis dengan peluang mereka untuk melaju ke fase 12 besar Liga 2 hampir tertutup sepenuhnya.
Meski begitu, ada celah tipis yang bisa dimanfaatkan.
Tim Hendri Susilo harus menang saat menghadapi tuan rumah PSPS Pekanbaru Riau di Stadion Kaharuddin Nasution, Pekan Baru, malam ini, Kamisz 30 November 2023, kick off pukul 19.00 WIB.
BACA JUGA:Jamu Sriwijaya FC, Panpel PSPS Siapkan 6.000 Tiket. Atribut Ini Tak Boleh Masuk Stadion
Hendri Susilo menekankan pentingnya pertandingan tandang ini dan meminta pemain untuk fokus meraih kemenangan.
Selanjutnya, Sriwijaya FC harus memastikan kemenangan di kandang saat menghadapi PSMS Medan untuk mengamankan 3 poin.
Selain itu, harapan ada pada PK Luar Biasa agar 4 poin yang hilang bisa kembali.
BACA JUGA:RESMI, Inilah Jadwal 5 Debat Capres-Cawapres yang Dirilis KPU. Jangan Ketinggalan ya!
BACA JUGA:2 Calon Ketua KONI Sumsel Bersaing, Sama-sama Sanggupi Mahar Rp500 Juta. Pilih Asrul atau Gunhar?
Dalam menghadapi PSPS, Sriwijaya FC berencana tampil habis-habisan dengan kepercayaan pada duet legiun asing Yevhen dan Chenco.
Rivaldi dan Oscar diharapkan turut berkontribusi di lini serang. Di lini tengah, peluang besar bagi Amirul Mukminin untuk turun sebagai starter.
Hendri yakin bahwa semua pemain telah siap untuk pertarungan sengit ini. "Saya minta pemain fokus untuk raih kemenangan,"ujar Hendri Susilo.
BACA JUGA:HALO MAHASISWA, Ada Pesan dari OJK, Jangan Nunggak Pinjol Ya, Ini Resikonya!