Drama Cinta Terlarang: TKI Pulang Kampung, Malah Ditusuk Selingkuhan Istrinya INDRALAYA, SUMATERAEKSPRES.ID - Pulang dari menjadi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Malaysia saat perayaan Idul Adha. Muhlis (43), seorang warga Tanjung Raja, Ogan Ilir, mengalami nasib tragis. Ia menjadi korban penusukan oleh seorang pria yang ternyata merupakan selingkuhan dari istrinya. Kapolres Ogan Ilir, AKBP Andi Baso Rahman, melalui Kapolsek Tanjung Raja, AKP Hermansyah, menjelaskan bahwa pelaku penusukan tersebut adalah seorang pria bernama Amsal (41). Kejadian penganiayaan ini bermula ketika korban, Mukhlis, mencurigai adanya gangguan terhadap istrinya oleh tersangka yang sering datang pada malam hari. "Akibat rasa khawatir tersebut, korban memutuskan untuk mengawasi rumahnya," jelas Kapolsek. BACA JUGA : Kecam Arogansi Terhadap Kades Perambahan Hermansyah menjelaskan bahwa korban merasa curiga ada cinta terlarang. Di mana istrinya berselingkuh dengan tersangka. Lalu, kecurigaan tersebut terbukti saat tersangka datang ke rumah korban pada malam hari. "Saat tersangka memasuki rumah dan hendak mengunci pintu, korban memaksa masuk dengan mendobrak pintu," ungkap Hermansyah di Mapolsek Tanjung Raja pada hari Rabu (5/7). Korban langsung memanggil tersangka sebagai maling, yang membuat tersangka panik. Lalu, mengeluarkan sebilah pisau yang ia selipkan di pinggangnya. BACA JUGA : Banyak Beredar Isu Perselingkuhan Tersangka kemudian menyerang korban dengan menusukkan pisau tersebut.
Kategori :