Tingkatkan Ekonomi, Tuntaskan Pembangunan

Minggu 14 May 2023 - 19:00 WIB
Reporter : Edi Purnomo
Editor : Edi Purnomo

*Desa Bukit Pangkuasan BATANGHARI LEKO - Sudah menjabat sebagai Kepala Desa (kades) Desa Bukit Pangkuasan, Kecamatan Batanghari Leko, Muba tahun ke-3 di periode ke-2 ini, Rustam terus menjalankan program-program pemerintah desa sesuai visi da misinya.

“Program yang sudah saya lakukan sekarang ini sesuai dengan visi misi, yaitu fokus pada infrastruktur. Karena memang pada dasarnya warga desa kita hanya membutuhkan yang paling mendasar untuk meningkatkan perekonomian dan aktivitas lain yaitu infrastruktur,” tuturnya kepada koran ini.

Jadi, lanjutnya, jalan poros desa dan jalan antar desa menjadi perhatian serius karena sampai sekarang belum tuntas. “Saat ini kita hanya mengandalkan pengajuan proposal baik itu kepada dewan, musrembangdes, musrembangcam dan sebagainya,” katanya.

Ia juga mengungkapkan kalau hanya mengandalkan dana desa (DD) tentu pembangunan infrastruktur tidak mencukupi. Sehingga diperlukan kerjasama baik itu pemerintah, swasta dan sebagainya.

Untuk program lain, kata Rustam,  sudah berjalan dengan baik. Ia mencontohkan Kelompok Wanita Tani  (KWT) Desa Pangkusan telah melakukan cocok tanam sayur-sayura cabe dan toga. Kemudian, pembangunan PAM air bersih yang sudah beroperasi bahkan ada pelanggan.

“Desa kami itu eks tramisgrasi,  mayoritas penduduknya berkebun. Kami punya 240 kapling plasma sawit. Namun baru 143 sertifikat yang terbit. Sisanya masih ada 97 lagi belum memiliki sertifikat,” tuturnya.

Untuk sekarang masih diajukan untuk pembebasan hutan kawasan yang masuk di plasma di desa tersebut agar mendapatkan hak-hak petani.

Pasalnya, untuk mendapatkan sertifikat tersebut harus mengikuti program PSR sebagai salah satu syarat mempunyai sertifikat. “Dan pertani sawit itu terkendala disitu,” cetusnya.

Kedepan dirinya bersama perangkat desa gencar mengajukan bantuan kepada pemerintah kabupaten melalui APBD untuk membenahi infrastruktur yang belum terpenuhi.  “Memang sebagian sudah dibangun, tapi sebagian besar juga yang belum. Jadi memang kami fokuskan untuk menuntaskan pembangunan infrastruktur apa yang dari antar desa maupun yang dalam lingkar desa,” tambahnya lagi.

Di bidang kesehatan, seperti posyandu rutin dilakuka setiap bulan. Mulai pemberi makan tambahan, dan program dari puskes pemeriksaan kesehatan terutama untuk perangkat desa lembaga-lembaga yang ada didesa.

“Kami juga mendukung sepenuhnya program nasional untuk mencegah stunting, jadi kami melakukan posyandu untuk mendata kondisi kesehatan anak-anak,” pungkasnya. (irf)

Tags :
Kategori :

Terkait