https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ribuan Warga Hadiri Senam Sehat Demokrat di Kayuagung, Dukung HDCU dan MURI Menuju Kemenangan

Ribuan Warga Hadiri Senam Sehat Demokrat di Kayuagung, Dukung HDCU dan MURI Menuju Kemenangan-Foto: Nisa/sumateraekspres.id-

KAYUAGUNG, SUMATERAEKSPRES.ID— Ribuan warga membanjiri halaman Gedung Biduk Kajang di Kayuagung, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), pada Minggu (8/9) untuk mengikuti acara Senam Sehat yang diselenggarakan oleh Partai Demokrat.

Sejak pagi buta, peserta mulai berdatangan dengan semangat, tidak hanya untuk berolahraga, tetapi juga untuk memperebutkan berbagai hadiah yang disediakan panitia.

Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten OKI, Bambang Irawan, menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pengurus DPC dan masyarakat OKI yang telah menyemarakkan acara tersebut.

Acara ini digelar menjelang HUT Partai Demokrat yang ke-23 pada Senin (9/9). Irawan mengapresiasi dukungan masyarakat yang membuat Partai Demokrat menjadi salah satu partai pemenang di Kabupaten OKI.

BACA JUGA:Sertifikasi Guru Bisa jadi Jaminan Pinjaman Plafon Hingga Rp500 Juta, Berikut Daftar Bank Penyedianya

BACA JUGA:Kios Dirusak dan Barang Dijarah, Pedagang Pasar 16 Ilir Ngadu ke Polda, Kuasa Hukum: Ada Rekaman CCTV-nya

"Kami berharap selalu mendapat amanah dan tetap dekat dengan masyarakat OKI," ujarnya.

Irawan juga mengajak seluruh peserta untuk mendukung Herman Deru Ck Ujang (HDCU) sebagai calon Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) dan pasangan Muchendi-Supriyanto (MURI) sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati OKI.

Ia menyerukan dukungan dan doa agar kedua pasangan tersebut dapat terpilih dan memimpin Sumsel serta OKI dengan baik.

Dalam kesempatan tersebut, Irawan mengucapkan terima kasih kepada aparat kepolisian, Satpol PP, Dinas Lingkungan Hidup (DLH), dan Dinas Kesehatan yang telah membantu pengamanan dan kelancaran acara.

BACA JUGA:Siap Berjuang Menangkan HDCU

BACA JUGA:Dukungan Harno-Heri Perkuat Duet HDCU, Pengamat Sebut Makin Sulit Ditandingi

"Kami didukung oleh dua mantan Bupati OKI, dan kami berkomitmen untuk membangun OKI lebih baik lagi melalui program-program pro rakyat," tambahnya.

Menurut Irawan, meskipun terdapat perbedaan pilihan politik, penting untuk tetap bersatu dan tidak mudah terprovokasi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan