Krakatau Park Lampung, Destinasi Liburan Favorit untuk Anak-anak

KUDA TERBANG: Wahana permainan Roller coaster yang tidak terlalu ekstrem sehingga bisa dinikmati oleh anak-anak dan orang dewasa. FOTO: englia--

SUMATERAEKSPRES.ID-Salah satu destinasi taman bermain anak yang cukup lengkap dan menjadi kebanggaan masyarakat Lampung adalah Krakatau Park. 

Di sini, pengunjung dari berbagai usia bisa menjajal puluhan wahana yang tersedia.

Berlokasi di kawasan Pelabuhan Penyeberangan Bakauheni, Lampung Selatan wisata ini bisa menjadi alternatif liburan bagi keluarga. 

Butuh waktu sekitar 4 jam dari Kota Palembang via Tol. 

Untuk ke Krakatau Park, Kamu tinggal memasuki area Pelabuhan Ferry Eksekutif Bakauheni.

Posisinya tepat di sebelah Pelabuhan ini.

BACA JUGA:Tips Aman Berenang di Kolam Renang Umum, Bisa Mengisi Liburan Sekolahmu

BACA JUGA:Liburan tak Harus Keluar Kota, Ini yang Bisa Dilakukan

Terdapat 26 wahana dan berbagai fasilitas di lahan seluas 4,5 hektare yang siap menyegarkan kembali otak dari aktivitas pekerjaan sehari-hari.

Selain itu, pemandangan laut lepas dan lokasi yang strategis turut menjadi alasan para wisatawan untuk datang ke lokasi ini. 

Krakatau Park kini diklaim sebagai tempat rekreasi terbesar di wilayah Sumatera yang telah diresmikan sejak soft launching pada 22 April 2023.

Kamu tidak diperbolehkan membawa makanan dan minuman dari luar.

Tapi tenang saja, di sini terdapat food court yang menjual aneka makanan dan minuman dengan harga yang masih terjangkau.

Melansir laman resmi Pemprov Lampung, Krakatau Park adalah wisata bermain dan edukasi anak untuk menunjang pertumbuhan ekonomi di Lampung Selatan. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan