15 Tradisi Khas Imlek, Nomor 6 Sangat Dinanti-nanti Lho
15 Tradisi Khas Imlek, Nomor 6 Sangat Dinanti-nanti Lho. Foto: Adi/sumateraekspres.id--
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Imlek atau tahun baru China, menjadi salahsatu momen istimewa bagi etnis Tionghoa di seluruh dunia termasuk di Indonesia.
Bahkan beberapa negara berikan libur khusus bagi warga Tionghoa, agar bisa merayakannya bersama keluarga besar di kampung halaman tercinta.
Tidak hanya itu saja, untuk merayakan Imlek ini bersama keluarga, tidak jarang mereka yang berada di luar kota bahkan luar negeri mudik atau pulang ke kampung halaman terutama lagi bagi mereka yang masih memiliki orangtua dan kerabat.
Kendati demikian, menyambut momen yang istimewa tersebut, tidak jarang tiap anggota keluarga memiliki peranan masing-masing.
BACA JUGA:Wyndham Sajikan Menu Spesial Sambut Imlek
BACA JUGA:PERNAK PERNIK IMLEK
Oleh karena, untuk menyambut dan rayakan Imlek semakin meriah dan kehangatan satu keluarga terus terjalin ada beberapa tradisi dan kebiasaan yang sejak ratusan tahun ini hingga sekarang masih terjaga dengan baik dan dilanjutkan terus menerus ke generasi berikutnya.
Berikut tradisi yang kerapkali dilakukan warga Tionghoa yang terutama di Indonesia yang dirangkum dari berbagai sumber yang ada.
Tradisi Khas Imlek:
1. Bersih-bersih rumah sebelum perayaan Imlek
BACA JUGA:SAMBUT CAP GO MEH : Pasca Imlek, warga Tionghoa akan merayakan Cap Go Meh 2023
BACA JUGA:Ungkapan Rasa Syukur, Gelar Imlek Bersama
Karena pada saat dan selama Imlek, warga Tionghoa dilarang untuk bersih-bersih tadi, karena dipercaya akan membuang semua keberuntungan rumah tersebut.
Makanya kegiatan bersih-bersih rumah ini dilakukan sebelum perayaan Imlek. Bahkan biasanya ini dilakukan pada H-7 Imlek hingga H-1 Imlek.