BSB Tawarkan Tiga Jenis KUR

  PALEMBANG - Bagi pelaku usaha yang butuh tambahan modal, Kredit Usaha Rakyat  (KUR) Bank Sumsel Babel (BSB) dengan bunga yang kompetitif bisa menjadi pilihan. Direktur Utama BSB, Achmad Syamsuddin mengatakan tahun ini pihaknya  mengalokasikan dana untuk Tiga Jenis KUR sebesar Rp2,5 triliun, naik drastis dari tahun lalu yang sebesar Rp1,8 triliun. Ia mengatakan, pihaknya juga bekerja sama dengan komunitas untuk pembiayaan KUR sehingga program tepat sasaran dan masif. “Kami memfokuskan pada KUR yang naik kelas,” terangnya. Dia berharap dari total seribu nasabah yang telah menerima KUR tidak dalam posisi stagnan, tetapi mengalami peningkatan usaha.

“Jadi yang mengambil KUR jangan selamanya super mikro. Kita ingin pelaku UMKM juga naik statusnya. Kalau omset naik dia kan jadi mikro, mikro berhasil jadi kecil, kecil berhasil jadi menengah,” kata Syamsudin.
Saat ini pihaknya memasarkan tiga jenis KUR. Yakni KUR Super Mikro, Mikro dan Kecil. Yang membedakan besaran plafon pinjaman. Untuk KUR Super Mikro bisa mengajukan pinjaman hingga Rp10 juta dengan jangka waktu pinjaman 3-5 tahun. Sedangkan Mikro plafond pinjaman sampai Rp100 juta, dengan jangka waktu 3-5 tahun. Sementara KUR Kecil bisa mengajukan pinjaman dari Rp100 juta hingga Rp500 juta dengan tenor 3-5 tahun. Ada beberapa keunggulan yang diberikan BSB bagi calon debitur KUR. Yakni suku bunga murah hanya 6 persen efektif per tahun, bebas biaya provisi, administrasi, dan asuransi kredit. Khusus KUR Super Mikro, bila waktu pendirian usaha kurang dari enam bulan harus memenuhi salah satu syarat. Yaitu mengikuti pendampingan, pelatihan kewirausahaan atau pelatihan lainnya, tergabung dalam kelompok usaha, mempunyai izin usaha yang berlaku, serta mempunyai rumah tinggal tetap, dan tidak sedang menerima kredit dari perbankan lainnya. (yun/fad)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan