KINERJA BANK SUMSEL BABEL MAKIN GEMILANG DI KUARTAL 1 2023
Bank Sumsel Babel menunjukkan kinerja positif di Triwulan I tahun 2023, tercatat pertumbuhan Kredit pada kuartal 1 tahun 2023 meningkat sebesar 15.28% (yoy) menjadi Rp 22.07 T yang mendorong pertumbuhan asset menjadi Rp 34 T. Sebagai Bank kebanggaan Masyarakat Provinsi Sumatera Selatan dan Bangka Belitung, Bank
Sumsel Babel juga semakin serius dalam berkontribusi terhadap pertumbuhan perekonomian di Wilayah Sumsel dan Babel terbukti dengan pencapaian Kredit UMKM yang tumbuh sebesar 32% (yoy) terutama di sektor Mikro yang tumbuh hingga 96%.
Pada tahun 2023, Bank Sumsel Babel focus terhadap pemenuhan dan memaksimalkan layanan digital yang dapat dinikmati dan dirasakan manfaatnya oleh Seluruh Nasabah, realisasi pencapaian DPK pada triwulan I tahun 2023 adalah sebesar Rp 26 T dengan sektor simpanan paling banyak adalah dari Masyarakat.
Keseriusan Bank Sumsel Babel dalam pencapaian target kinerja juga terbukti dengan pencapaian laba yang tumbuh 7.66% (yoy) atau mencapai Rp 211 Miliar dan dibuktikan dengan NPL yang membaik , yang semula 3.01% di tahun 2022 menjadi 2.76% pada triwulan 1 Tahun 2023.
Pencapaian kinerja positif tersebut membuat Bank Sumsel Babel mendapatkan beberapa penghargaan pada triwulan I tahun 2023 yang salah satunya adalah mendapatkan Penghargaan Bintang 5 TOP BUMD tahun 2023 dan Golden Thropy pada acara yang sama. Terhadap keberhasilan Bank Sumsel Babel, Gubernur Sumsel Bapak H. Herman Deru dan Pj. Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Bapak Suganda Pandapotan Pasaribu ditetapkan sebagai TOP Pembina BUMD 2023.
“Alhamdulillah, Bank Sumsel Babel masih mencatat kinerja positif pada kuartal 1 tahun 2023. Kami haturkan terima kasih yang tak terhingga atas dukungan seluruh BSB NIAN, para Stakeholders dan tentunya Nasabah Bank Sumsel Babel dimanapun berada” ungkap Achmad Syamsudin Direktur Utama Bank Sumsel Babel.