Gubernur Sumsel Bersama Bupati OKI dan Stakeholder Ikuti Panen Raya, Tunjukkan Hasil Kerjasama Optimal

Panen Raya Padi 2025 di Sumsel, bukti nyata kerjasama antara pemerintah, petani, dan seluruh stakeholder untuk mencapai ketahanan pangan yang optimal. Foto:Nisa/Sumateraekspres.id--
KAYUAGUNG, SUMATERAEKSPRES.ID – Komandan Kodim 0402/OKI, Letkol Inf Yontri Bhakti, bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) OKI, turut mendampingi Forkopimda Sumatera Selatan pada acara panen raya padi serentak yang berlangsung di 14 provinsi, yang dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia, H. Prabowo Subianto melalui video conference.
Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin, 7 April 2025, di Desa Cahya Maju, Kecamatan Lempuing, Kabupaten OKI.
Gubernur Sumatera Selatan, H. Herman Deru, dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa panen raya ini menjadi bukti nyata dari kerja sama yang solid antara seluruh stakeholder dan masyarakat, yang akhirnya menghasilkan hasil yang optimal.
BACA JUGA:Seng Baliho Hampir Lepas, Ancaman Keselamatan Pengendara di Prabumulih
BACA JUGA:Pastikan Kelancaran Arus Balik, 37 Kendaraan Sumbu 3 Dikandangkan Satlantas Polrestabes Palembang
"Panen raya ini menunjukkan bahwa semangat gotong-royong yang terjalin antara pemerintah, masyarakat, dan berbagai pihak dapat memberikan hasil yang luar biasa untuk ketahanan pangan daerah.
Kami berharap semangat ini terus terjaga," ujar Herman Deru dalam sambutannya.
Gubernur juga menyampaikan apresiasinya kepada para petani yang telah bekerja keras untuk menjaga ketersediaan pangan.
Ia menegaskan bahwa pemerintah akan terus berupaya untuk memberikan dukungan berupa fasilitas dan pembinaan agar para petani semakin maju dan kesejahteraan mereka meningkat.
BACA JUGA:Panduan Membeli Toyota Innova Venturer Bekas: Harga, Faktor, dan Simulasi Kredit
BACA JUGA:Berniat Take Over Kredit, Motor Septi Malah Digelapkan Kenalan Baru
Pada kesempatan yang sama, Presiden Republik Indonesia, H. Prabowo Subianto, melalui video conference, menyapa seluruh peserta acara.
Presiden mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasinya kepada seluruh pihak yang telah berupaya keras dalam meningkatkan ketersediaan pangan di tanah air.
Presiden juga mengingatkan agar para petani senantiasa menjaga kualitas hasil pertanian mereka dan memanfaatkan teknologi pertanian terbaru untuk meningkatkan produktivitas.