Nah Loh, Eks-Calon Senator & Advokat Muda Palembang Juga Laporkan Willie Salim ke Polda Sumsel, Apa Sebabnya?

Agung Wijaya, eks-calon senator, laporkan Willie Salim ke Polda Sumsel akibat dugaan pencemaran nama baik! Foto: kemas/sumateraekspres.id--
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Posisi influnebcer sekaligus konten kreator, Willie Salim yang bikin heboh usai aksinya yang menyebut daging rendang 200 kilogram raib seperti kian tersudut.
Setelah beberapa orang warga Palembang dari berbagai latar belakang profesi yang melaporkan pria asal Bangka Belitung (Babel) ke polisi.
Hal yang sama rupanya juga dilakukan oleh salah seorang advokat muda Palembang yang juga pernah mencalonkan diri sebagai Calon Anggota DPD RI di tahun 2024 silam Agung Wijaya SH.
Yang pada Minggu (23/3/2025) mendatangi Polda Sumsel untuk melaporkan Willie Salim ke Polda Sumsel.
BACA JUGA:Permintaan Maaf Willie Salim Tak Serta Merta Hilangkan Perkara Pidana
BACA JUGA:Reaksi Warga Palembang Terkait Kasus Rendang Willie Salim
"Saya secara tidak langsung turut menjadi korban lantaran wajah saya ikut terpampang di thumbnail konten yang dibuat oleh Willie Salim yang memunculkan stigma negatif bagi Kota Palembang," ungkap Agung usai melapor ke Polda Sumsel. Laporan Agung telah diterima dan ditangani oleh penyidik Subdit V Siber Ditreskrimsus Polda Sumsel terkait dugaan pelanggaran UU ITE.
"Akibat wajah saya yang terpampang di video pertama saat dia (Willie Salim,red) baru membuka acara itu saya dihubungi oleh banyak orang yang menempatkan saya seolah sebagai tertuduh dalam kasus ini," ungkap Agung.
Agung mengakui bukan sebuah kebetulan dirinya berada di pelataran Benteng Kuto Besak (BKB) saat kejadian tersebut.
Sebetulnya di hari yang sama dirinya tengah bertemu dengan salah seorang kliennya.
Pandangannya teralihkan melihat kerumunan orang banyak di pelataran BKB. Karena penasaran dirinya mendekat yang ternyata disana ada terlapor tengah menggelar acara makan bareng.
BACA JUGA:Kontroversi Hilangnya 200 Kg Rendang: TikToker Willie Salim dan Reaksi Warga Palembang
"Disini saya menjadi korban karena saat itu saya ada di lokasi tersebut dan saya ada masuk di konten tiktok Willie Salim, " keluhnya.