https://sumateraekspres.bacakoran.co/

10 Cara Jitu Menghasilkan Uang dari Website: Panduan Monetisasi untuk Pemula dan Profesional

Monetisasi website kini lebih mudah! Gunakan strategi tepat dan ubah trafik jadi sumber penghasilan. Foto: berry/sumateraekspres.id--

4. Donasi Berbasis Monetisasi

Cara ini melibatkan kemampuan yang Anda miliki serta konten kreatif pada postingan Anda. Saat ini beberapa dari pembaca rela untuk memberikan kompensasi dalam bentuk dana kepada influencer favorit mereka.

Jika konten Anda bernilai dan Anda memerlukan bantuan untuk mengembangkan website, Anda bisa meminta donasi dengan cara yang tepat. Tidak setiap dari pembaca akan memberikan donasi, namun jika Anda memiliki trafik yang cukup banyak, Anda mungkin saja berhasil mendapatkan sejumlah dana yang cukup untuk mengoperasikan website Anda.

Anda dapat memasang tombol donasi pada tampilan website sehingga memungkinkan pembaca untuk berkontribusi memberikan donasi secara langsung. Selanjutnya, Anda bisa menautkan beberapa metode pembayaran seperti PayPal, Stripe, ataupun Fundly.

Tambahkan tombol sebagai widget, kemudian Anda bisa menempatkannya sesuai dengan keinginan Anda. Pastikan pembaca dapat menemukannya dengan mudah.

BACA JUGA:Viral! Presenter Andromeda Mercury Sentil Willy Salim Soal Rendang Hilang: Jangan Pukul Rata Warga Palembang

BACA JUGA:Dari Uang Kertas ke E-Angpao: Transformasi Amplop Lebaran di Era Digital

5. Menjual Produk ataupun Layanan Sendiri

Anda memiliki produk, juga memiliki keahlian, namun, Anda tidak memiliki lapak untuk menjual langsung ataupun mempromosikannya. Berikut solusinya—pasarkan via online. Bergabunglah dengan ribuan orang lainnya dengan memasarkan produk atau keahlian Anda melalui Bellroy dan Tattly.

Prosedur membuat toko online lebih dari sekedar membuat website sederhana. Tetapi bukanlah tidak mungkin jika melalui toko eCommerce, Anda bisa membuatnya dalam sehari.

Nah, berikut adalah cara tentang menghasilkan uang melalui ecommerce:

Ketahui niche Anda.

Pilih nama domain dan web hosting. Untuk tipe hosting, kami sarankan layanan hosting cloud agar website Anda lebih stabil.

Install WordPress.

Install WooCommerce atau sejenis perangkat eCommerce.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan