https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Beri Promo Khusus, Gratis Logam Mulia, Goldmart Resmikan Showroom di OPI Mall

RESMIKAN: Grand opening The New Goldmart Showroom di OPI Mall yang dilakukan Brand Manager Goldmart Yolana Limman. -FOTO: DILA/SUMEKS-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID -  Goldmart resmi merelokasi showroom terbarunya di OPI Mall, Palembang. Showroom terbaru ini mengusung konsep desain modern dan minimalis dengan perpaduan warna krem, putih, serta sentuhan emas yang memberikan kesan elegan dan hangat. 

Brand Manager Goldmart Yolana Limman, mengatakan, pada grand opening pihaknya  memberikan promo spesial. Goldmart juga ingin mengedukasi masyarakat, khususnya kaum wanita, tentang peluang investasi melalui perhiasan emas.  "Investasi dalam bentuk perhiasan ini sangat menguntungkan. Selain bisa menunjang penampilan, juga bernilai tinggi dan lebih fleksibel dibandingkan emas batangan atau logam mulia," katannya.

Menurutnya, dengan kehadiran The New Goldmart Showroom di OPI Mall pelanggan kini bisa mendapatkan pengalaman belanja perhiasan yang lebih nyaman, eksklusif, serta menguntungkan. "Selain mempercantik penampilan, koleksi perhiasan di Goldmart juga dapat menjadi aset berharga yang bernilai investasi jangka panjang,"  ujarnya.

Sebagai bagian dari perayaan pembukaan gerai terbaru, Goldmart menghadirkan promo khusus bagi pelanggan yang berbelanja dengan nominal tertentu. Setiap transaksi minimal Rp10.000.000 akan mendapatkan gratis logam mulia (LM) 0,25 gram hingga 1 gram. Promo ini berlaku hingga 23 Maret 2025.  

Goldmart juga memperkenalkan Gold Master, koleksi perhiasan emas 24 karat yang memiliki nilai setara dengan logam mulia. Koleksi ini mencakup berbagai model seperti gelang, cincin, anting, dan liontin dengan desain elegan dan eksklusif.  

BACA JUGA:BRImo Tebar Hadiah Menarik di USS 2024, Ada Voucher Belanja Hingga Logam Mulia

BACA JUGA:Mana yang Lebih Menguntungkan? Investasi Emas Perhiasan atau Logam Mulia untuk Masa Depan Anda

Dikatakan, Goldmaster ini solusi bagi mereka yang ingin berinvestasi emas tanpa harus menyimpannya dalam bentuk batangan di brankas.  "Kalau logam mulia biasa hanya bisa disimpan, tetapi Gold Master bisa digunakan sebagai perhiasan dan tetap memiliki nilai investasi yang tinggi. Produk ini eksklusif hanya tersedia di Goldmart," jelasnya.  

Untuk harga  produk Gold Master bervariasi, mulai dari Rp2.000.000 hingga Rp200.000.000 tergantung berat dan desainnya. Selama periode grand opening, pelanggan juga bisa menikmati diskon 5% untuk koleksi ini.  

Goldmart tidak hanya menawarkan produk berkualitas, tetapi juga memberikan garansi seumur hidup untuk layanan perbaikan (repair),  pembersihan (cleaning) serta program buyback dengan syarat sertifikat Goldmart masih dimiliki pelanggan.  "Kami sudah berdiri sejak 1991, dan hingga kini masih menerima perhiasan Goldmart, bahkan yang memiliki logo dari era 90-an. Asalkan ada sertifikatnya, kami tetap menerimanya," ungkap Yolana. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan