Tiket KAI Mudik 2025 Sumsel Ludes, Antusiasme Masyarakat Tembus Puncak, Ini Harapan Pemudik!

Jangan sampai lengah! Tiket KAI Mudik 2025 di Sumsel ludes dalam sekejap. Siapkan strategi alternatif untuk mudik Lebaran tahun depan! Foto: dian/sumateraekspres.id--
OKU TIMUR, SUMATERAEKSPRES.ID - Lengah sedikit, tiket Kereta Api Indonesia (KAI) untuk Mudik 2025 di wilayah Sumatera Selatan (Sumsel) ludes.
Itu menandakan antusiasme masyarakat Sumatera Selatan dalam menyambut mudik Lebaran 2025 begitu tinggi.
Pantauan di aplikasi Access by KAI, tiket untuk perjalanan mudik H-7 hingga H-1, mulai tanggal 24-30 Maret 2025, sudah habis terjual.
Tiket yang habis terjual tersebut seperti terpantau pada jurusan Martapura-Palembang maupun rute sebaliknya.
BACA JUGA:Tiket KA Lebaran Kini Bisa Dipesan, Terhitung Tanggal 4-25 Februari 2025
BACA JUGA:Ramaikan Dukungan Gratiskan Tiket
Begitu juga, untuk rute Palembang-Lubuklinggau dan sebaliknya tiket Mudik untuk kelas ekonomi sudah terjual habis.
Sementara untuk tiket arus balik 2025, belum tersedia. Atau belum dibuka penjualan tiket dari pihak KAI.
Kehabisan tiket mudik ini, menjadi keluhan dan kekecewaan calon pemudik tahun 2025. Seperti diungkapkan Zaka, warga yang tinggal di Martapura, OKU Timur.
Ia mengakui berencana melakukan perjalanan mudik ke Palembang sekitar tangg 27 Marer 2025.
"Begitu saya mengecek tiket kereta untuk mudik tiba-tiba sudah habis," keluhnya, Sabtu 15 Februari 2025.
BACA JUGA:Siapkan 11.870 Tiket, Optimis Sold Out
BACA JUGA:Comeback Spektakuler Barcelona dan Kemenangan Liverpool Pastikan Tiket Babak 16 Besar Liga Champions
Padahal menurutnya, perjalan mudik tersebut masih lama, lebih dari 1 bulan lagi. Zaka berharap ada solusi dari PT KAI, untuk mengakomodir pemudik di Sumatera Selatan.