https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Suzuki eWX Tawarkan Mobilitas Masa Depan di IIMS 2025

Debut perdana Suzuki eWX di IIMS 2025, menawarkan solusi mobilitas masa depan dengan desain futuristik, efisiensi energi, dan emisi rendah. Foto:Suzuki/Sumateraekspres.id--

BACA JUGA:Terekam, Petugas SPBU Marga Mulya Isi BBM di dalam Pintu Mobil, Kehebohan yang Memicu Sorotan Masyarakat

Suzuki ingin menghadirkan mobil listrik yang tidak hanya ramah lingkungan, tetapi juga nyaman dan praktis untuk penggunaan sehari-hari.

Dengan dimensi panjang 3.395 mm, lebar 1.475 mm, dan tinggi 1.620 mm, eWX dirancang ideal untuk mobilitas perkotaan. 

Kendaraan ini menawarkan keseimbangan yang sempurna antara kelincahan dan kenyamanan, menjadikannya pilihan tepat untuk berkendara di lingkungan urban yang padat.

BACA JUGA:Hasilkan Saldo DANA Gratis dari Bermain Game

BACA JUGA:13 Hotel Terpilih, KJRI Jeddah Siap Layani 203.320 Jemaah Haji Indonesia!

Dari segi performa, eWX mampu menempuh jarak hingga 230 km dalam sekali pengisian daya, menjadikannya solusi ideal untuk mobilitas harian yang bebas emisi. 

Selain itu, eWX dilengkapi dengan sistem penggerak listrik yang memberikan akselerasi responsif serta efisiensi daya optimal.

Suzuki memiliki pendekatan holistik dalam mencapai netralitas karbon dengan menghadirkan beragam teknologi ramah lingkungan.

Pendekatan multi-pathway ini mencakup kendaraan listrik berbasis baterai (BEV), kendaraan hybrid, serta pengembangan bahan bakar alternatif.

BACA JUGA: Tragedi Menghebohkan! Bunuh Diri di OKI karena Judi Slot, Korban Tewas Tergantung di Batang Kayu!

BACA JUGA:Super Hemat! Begini Cara Dapatkan Kode Promo DANA dengan Potongan Harga hingga 90%

Suzuki menyadari bahwa transisi menuju mobilitas rendah emisi tidak bisa dilakukan dengan satu pendekatan tunggal. 

Oleh karena itu, perusahaan ini menyediakan berbagai solusi yang disesuaikan dengan kebutuhan pasar dan infrastruktur masing-masing negara. 

Hal ini memungkinkan pelanggan menikmati kendaraan yang efisien, terjangkau, serta relevan dengan kondisi lokal.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan