https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ribuan Peserta Tak Bisa Ikut PPPK di Sumsel, setelah Gagal Lulus Tes SKD CPNS

--

Sedangkan di Kota Prabumulih, rencana diumumkan tadi malam. Hal itu diungkap Plt Kepala BKPSDM Prabumulih, Latif. Ada 1.456 pendaftar CPNS dan yang submit hanya 1.374 orang. Mereka memperebutkan 100 formasi yang tersedia

Kepala BKPSDM Ogan Ilir, Wilson Efendi, menyampaikan pihaknya baru merampung daftar peserta tes CPNS yang lolos SKD tahun ini. "Yang mengikuti tes SKD ada 1.825 peserta. Yang lulus dan akan ikut tes SKB sebanyak 278 orang," jelasnya.

Sedangkan kebutuhan CPNS di lingkungan Pemkab Ogan Ilir tahun ini ada 150 formasi. Itu pun 36 formasi sudah dipastikan tidak terisi. Rinciannya, 18 formasi tidak ada pendaftar dan 18 formasi lainnya gagal di SKD. 

BACA JUGA:Gaji Guru PNS dan PPPK di Muratara, Perbedaan yang Perlu Diperhatikan

BACA JUGA:Catat, Inilah Jadwal Pendaftaran PPPK Tahap Dua 2024, Siapkan Syarat dan Persiapkan Dirimu Sekarang!

"Dari 36 formasi yang tidak terisi tersebut, 8 formasi dari kesehatan yakni untuk posisi dokter umum, spesialis dan tenaga medis lainnya. Lalu, 28 formasi dari teknis," jelasnya. 

Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan OKI Mauliddini melalui Kabid Informasi dan Kepegawaian, Cahyadi Ari, mengungkapkan, ada 83 peserta yang lulus tes SKD. Mereka berkat ikut tes SKB untuk memperebutkan 32 formasi tenaga teknisi yang tersedia. “Banyak peserta tidak lulus SKD karena nilai yang didapat tidak memenuhi passing grade. Sedangkan untuk formasi kosong, ada 1 disabilitas dan 1 formasi tidak ada peserta yang memenuhi nilai ambang batas,” jelasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan