Bangun Monumen Percantik Desa, Kelola Peternakan Sapi, Desa Pangkalan Jaya
MONUMEN: Pemdes Pangkalan Jaya, Kecamatan Babat Toman, Kabupaten Muba membangun monumen untuk mempercantik desa. Selain itu pemdes juga mengelola peternakan sapi dan rutin membagikan makanan tambahan bergizi untuk balita dan ibu hamil. -foto : Desa Pangkalan Jaya for Sumeks-
MUBA, SUMATERAEKSPRES.ID - Pemerintah Desa (Pemdes) Pangkalan Jaya, Kecamatan Babat Toman, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) di tahun 2024 melakukan pembangunan monumen taman desa.
Kepala Desa (Kades) Pangkalan Jaya, Kurnia, SE mengatakan, ini dilakukan untuk mempercantik desa. "Monumen taman desa ini diharapkan ke depan bisa menjadi salah satu icon desa dan tempat wisata lokal bagi warga desa," ujarnya.
Sementara untuk ketahanan pangan pemdes mengembangkan ternak sapi yang mana pengelolaannya akan diserahkan kepada kelompok tani yang sudah dibina oleh Pemdes. "Untuk kandang dan juga sapi sudah kami berikan ke kelompok tani untuk dirawat dan dipelihara," bebernya.
Lanjut kades, selain melakukan program pembangunan, Pemdes juga melakukan program peningkatan kesehatan untuk warga desa, dengan melakukan kegiatan pemeriksaan kesehatan rutin bagi warga. "Kami juga mengoptimalkan posyandu baik balita, anak remaja atau lansia, dalam rangka mendukung pemerintah mengentaskan masalah stunting," katanya.
BACA JUGA:Rampungkan Pembangunan Fisik, Bikin Peternakan Sapi, Desa Beruge
BACA JUGA:Sisir Peternakan Sapi untuk Kurban
"Nah selain itu ada juga pemberian Makanan Tambahan untuk pemenuhan gizi balita dan ibu hamil," imbuhnya.
Kades mengatakan, Bantuan Langsung Tunai (BLT) juga telah disalurkan oleh Pemdes kepada masyarakat desa yang membutuhkan. "BLT sudah kita bagikan kepada Keluarga penerima Manfaat, kami pastikan tepat sasaran dan yang menerima adalah benar benar orang yang membutuhkan," tutupnya.
Kurnia, SE Kepala Desa Pangkalan Jaya-foto: ist-