KAI Divre III Siapkan 52.228 Tiket

*Sambut Mudik Lebaran 2023,

Penjualan tiket Lebaran untuk penumpang kereta api sudah dimulai sejak 26 Februari 2023. Manajer Humas PT KAI Divre III Palembang, Aida Suryanti, menyampaikan, masa angkutan Lebaran ditetapkan H-10 dan H+11 atau 12 April-3 Mei.

Periode tersebut, PT KAI Divre III menjalankan KA Bukit Serelo relasi Kertapati-Lubuk Linggau (PP), KA Rajabasa relasi Kertapati-Tanjungkarang (PP) dan KA komersial Sindang Marga relasi Kertapati-Lubuk Linggau (PP).

Menurut Aida, selama masa angkutan Lebaran 2023, pihaknya total menyiapkan 52.228 tempat duduk. “Jumlah per hari sebanyak 2.374 tempat duduk,” katanya. Yang sudah terjual hingga saat ini kurang lebih sudah 20 persen.

Tanggal keberangkatan yang sudah banyak terjual tiketnya yakni 18-21 April.  Pemesanan tiket 24 jam melalui aplikasi KAI Access, website kai.id, contact center 121, gerai minimarket dan mobile apps yang dikelola oleh mitra yang telah bekerja sama dengan KAI. BACA JUGA : Inilah Lima Buah Legenda Saat Puasa Ramadan BACA JUGA : Tidak Naik, Mudik Lebih Hemat

Untuk syarat perjalanan penumpang, PT KAI masih menerapkan SE Kementerian Perhubungan Nomor 84 Tahun 2022 dan SE Kementerian Kesehatan Nomor HK.02.02/II/3984/2022 sejak 19 Desember 2022. “Untuk penumpang KA jarak jauh berusia 18 tahun ke atas wajib vaksin ketiga (booster),” jelasnya.

Aida menekankan, seluruh calon pelanggan untuk membaca serta memahami syarat dan ketentuan naik kereta api. “Syarat itu otomatis muncul dan harus disetujui oleh calon pelanggan pada saat pembelian tiket," lanjutnya.

Jika pemerintah menetapkan perubahan persyaratan, maka KAI akan mendukung dan mematuhi kebijakan tersebut, serta akan segera mensosialisasikan kepada masyarakat. Syarat lain penumpang dewasa, untuk WNA yang berasal dari perjalanan luar negeri, wajib vaksin kedua. Bagi yang tidak/belum divaksin dengan alasan medis, wajib menunjukkan surat keterangan dokter dari rumah sakit pemerintah.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan