https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Indonesia Tambah 2 KEK Baru, Apa Saja Dampaknya untuk Perekonomian Nasional?

Presiden Jokowi Tetapkan 2 Kawasan Ekonomi Khusus Baru, Dorong Pertumbuhan Ekonomi Nasional-Foto: Setkab-

JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara resmi menetapkan 2 Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) baru pada 7 Oktober 2024. Melalui Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2024, KEK Edukasi, Teknologi, dan Kesehatan Internasional Banten resmi dibentuk.

Sementara itu, Peraturan Pemerintah Nomor 39 Tahun 2024 menetapkan KEK Pariwisata Kesehatan Internasional Batam.

Kedua KEK ini diharapkan membawa dampak positif terhadap perekonomian nasional dan memberikan manfaat langsung bagi masyarakat melalui penciptaan lapangan kerja, inovasi, serta berbagai efek berantai lainnya.

KEK Edukasi, Teknologi, dan Kesehatan Internasional Banten berlokasi di Kabupaten Tangerang dan mencakup area seluas 59,68 hektar.

BACA JUGA:Tower Ampera Bakal Diterangi Lampu Motif Songket, Pastikan Kesiapan Lift dan Tempat Tunggu

BACA JUGA:Tokek Sering Dikaitkan dengan Berbagai Mitos, Apa Saja Itu?

Kawasan ini akan berfokus pada sektor pendidikan, pelayanan kesehatan internasional, serta pengembangan teknologi digital.

Pemerintah menargetkan investasi sebesar Rp18,8 triliun dengan potensi menyerap 13.446 tenaga kerja ketika KEK ini beroperasi penuh.

Salah satu pencapaian besar dari KEK ini adalah kehadiran Monash University, yang akan menjadi pusat pendidikan internasional dan berkontribusi pada pengembangan riset, ekonomi digital, dan inovasi teknologi.

Dengan target mendirikan 100 startup, KEK ini juga akan mengintegrasikan pelayanan kesehatan internasional dan sektor industri kreatif.

BACA JUGA:Shaillah Lapor ke Polisi Setelah Jadi Korban Pencurian Kekerasan

BACA JUGA:Adu Kambing Dump Truk di Kayuagung Diselesaikan Secara Kekeluargaan

KEK Edukasi, Teknologi, dan Kesehatan Internasional Banten ditargetkan mempercepat penciptaan lapangan kerja, mendorong pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Tangerang, serta mendukung percepatan pembangunan ekonomi nasional.

Langkah ini diharapkan tidak hanya mengangkat ekonomi lokal, tetapi juga memperkuat posisi Indonesia dalam sektor pendidikan dan kesehatan global.

KEK Pariwisata Kesehatan Internasional Batam

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan