https://sumateraekspres.bacakoran.co/

90 Persen Lulusan Dapat Pekerjaan, Ratusan Mahasiswa Poltekpar Diwisuda

WISUDA: Prosesi wisuda Politeknik Pariwisata Palembang, yang diikuti 239 peserta di Hotel Novotel, Palembang, Rabu (2/10). -foto: evan/sumeks-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Ratusan mahasiswa Politeknik Pariwisata (Poltekpar) Palembang mengikuti wisuda yang diselenggarakan di Hotel Novotel Palembang, Rabu (2/10). Sebanyak 239 mahasiswa diwisuda, mereka berasal dari empat program studi (prodi) yakni Tata Hidang, Devisi Kamar, Seni Kuliner dari D3 Perhotelan serta Prodi Pengelolan Konvensi dan Acara dari D4 Jurusan Pariwisata.

Direktur Poltekpar Palembang, Iwan Riady, SSos MSi CHE CEE di sela-sela acara kepada Sumatera Ekspres mengatakan bahwa pihaknya berkomitmen  menyiapkan lulusan yang tidak hanya siap bekerja, tetapi juga mampu menciptakan lapangan pekerjaan. "Dengan tingkat serapan kerja yang tinggi, 90 persen lulusan telah mendapatkan pekerjaan dalam waktu tiga bulan setelah lulus, baik di sektor perhotelan, pariwisata, maupun event organizer (EO)," terangnya.

Dengan pencapaian itu, lanjut Iwan, membuat animo masyarakat yang ingin mendaftar Poltekpar Palembang sangat tinggi. Bahkan di tahun 2024 ini, pihaknya telah menerima 700 pendaftar dari kuota 400 calon mahasiswa yang disediakan. 

Poltekpar Palembang, kata Iwan menawarkan program studi yang relevan dengan kebutuhan industri, seperti tata hidang, devisi kamar, dan sumber daya manusia. Dirinya pun berharap lulusan Poltekpar Palembang tidak hanya mampu bersaing di pasar kerja domestik, tetapi juga di luar negeri. 

BACA JUGA:Terima 400 Cama untuk 4 Prodi, Poltekpar Mulai Buka Pendaftaran

BACA JUGA:Untuk Konten Pribadi, DJ Shinta: Maaf Saya Khilaf, Direktur Poltekpar Tegaskan Bukan Acara Dugem

"Ke depan, Poltekpar Palembang akan terus meningkatkan kerja sama dengan berbagai industri untuk memastikan lulusan siap menghadapi tantangan di dunia kerja dan berkontribusi dalam menciptakan wirausaha baru, " kata dia.

Kegiatan wisuda ini dihadiri langsung Sekretaris Kementerian Pariwisata dan Ekonomi K reatif (Paqrekraf)/Sekretaris Utama Badan Parekraf RI, Dra Ni Wayan Giri Adnyani MSc CHE. Hadir pula dalam kesempatan tersebut Direktur Poltekpar Palembang pertama, Irene Camelyn Sinaga.

“Perlu ditekankan pentingnya pengembangan wirausaha di kalangan lulusan dengan menargetkan 30 persen dari mahasiswa yang lulus untuk memulai usaha sendiri. Apalagi sebagian besar lulusan sudah bekerja,” ujar Sekretaris Kementerian Parekraf/Sekretaris Utama Badan Parekraf RI,  Dra Ni Wayan Giri Adnyani  MSc CHE.

Sebagai lembaga pendidikan vokasi, lanjut Ni Wayan, pihaknya memastikan agar mahasiswa terjun langsung ke industri sebelum lulus. Praktik di kampus juga dilakukan secara bertahap, mulai dari praktik kering hingga praktik basah di hotel.

Pihaknya juga memastikan semua prodi yang ada di enam Poltekpar di bawah Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) berpotensi untuk bekerja di luar negeri. "Kurang dari satu tahun semua prodi Poltekpar dapat terserap tenaga kerjanya hingga ke luar negeri," tandasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan