https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Jaga Stabilitas Harga dan Pasokan

SEMBAKO: Pj Bupati Muara Enim mengecek harga sembako di Pasar Inpres Muara Enim, kemarin.-foto: andika/sumeks-

SUMSEL, SUMATERAEKSPRES.ID - Pemerintah Kabupaten Muara Enim dan Ogan Ilir terus berupaya menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan. Caranya dengan menggelar operasi pasar murah (OPM).  Pemerintah Kabupaten Muara Enim melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan dan ESDM serta didukung  Bagian Perekonomian dan SDA Sekretariat Daerah Kabupaten Muara Enim menggelar operasi pasar murah (OPM).

OPM tersebut dipimpin langsung oleh Pj Bupati Muara Enim, H Henky Putrawan SPt MSi MM di Pasar Inpres Muara Enim, Rabu (11/9). Kegiatan OPM menyediakan sejumlah komoditas pertanian, perikanan dan perkebunan disambut antusias oleh masyarakat karena dijual dengan harga lebih murah di pasaran. Didampingi Kepala Disperindag dan ESDM, Ir. Bhakti, M.Si., beserta kepala perangkat daerah terkait lainnya juga melaksanakan monitoring harga sembako kepada sejumlah pedagang.

Berdasarkan hasil monitoring ini, Pj Bupati Henky mengatakan terdapat kenaikan harga dari beberapa bahan pangan seperti sayur bayam, timun, dan ikan nila. "Namun, Pemkab Muara Enim terus berupaya menjaga kondisi harga tetap stabil dengan melakukan operasi pasar murah," ujarnya.

Selain itu, lanjutnya, juga melaksanakan gerakan pangan murah yang telah dijalankan guna penyeimbangan harga agar memberi rasa keadilan baik bagi petani sebagai produsen maupun kepada konsumen dalam hal ini pembeli atau masyarakat.

BACA JUGA:Kendalikan Gejolak Harga Pangan

BACA JUGA:Indeks Harga Terendah Kedua di Sumsel, Sukses Jaga Stabilitas Harga Pangan

Ia mengimbau masyarakat untuk tidak perlu panik dengan membeli sejumlah kebutuhan pokok secara berlebihan. "Karena jumlah ketersediaan pangan di Kabupaten Muara Enim masih relatif aman," terangnya.

Terpisah, Wakil Bupati Ogan Ilir H Ardani SH.,MH didampingi kepala perangkat daerah terkait dan Camat Sungai Pinang membuka operasi pasar murah Tahun 2024, bertempat di Balai Kantor Camat Sungai Pinang, Rabu (11/9). 

Ardani mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan mengendalikan inflasi di daerah. Selain itu juga dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok dengan harga terjangkau. Khususnya masyarakat Kecamatan Sungai Pinang."Semoga pasar murah ini dapat dilaksanakan lebih gencar lagi sehingga kebutuhan pokok masyarakat dapat tercukupi," ujarnya. 

Kegiatan ini mendapat pengaruh positif dari masyarakat. Terlihat dari antusias masyarakat yang selalu ramai tiap menggelar pasar murah. Tidak sedikit warga yang terbantu dengan adanya pasar murah tersebut. 

Sehingga dapat lebih mengontrol harga bahan pokok di pasaran agar tetap stabil. Operasi pasar khususunya di momen-momen hari besar juga sering dilaksanakan. Menjual bahan pokok seperti beras, telur, minyak goreng, gula dan sebagainya yang digabung dalam satu paket. Serta dijual dengan harga murah.

 

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan