https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ramadan, Lapas Lubuklinggau Perketat Penjagaan dan Ada Perpanjangan Jam Besuk

LUBUKLINGGAU, SUMATERAEKSPRES.ID - Selama Ramadan 1444 H/2023 M  mendatang. Lapas Kelas II A Lubuklinggau perketat pengamanan. Itu dilakukan baik di pintu masuk. Maupun di dalam lapas. Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP) Lapas Lubuklinggau, Meta Putra mengatakan, hal itu sesuai dengan  surat edaran dari Kemenkumham tentang  peningkatan kewaspadaan dalam menghadapi ramadan 1444 hijriyah, Menurutnya, kewaspadaan yang ditingkatkan itu biasanya terhadap lalulintas pengunjung dan barang yang keluar masuk lapas. "Kita juga minta bantu dari instansi luar, seperti dari TNI dan Polri. Kita sinergi dalam membackup kegiatan selama ramadan. Jadi lalu lintas barang dan orang itu dilakukan pemeriksaan secara teliti," katanya kepada sumaterakepsres.id

BACA JUGA : Jalan Tanah, Listrik Belum Masuk BACA JUGA : Cas Cuma Lima Jam, Jarak Tempuh Wuling Air ev Capai 300 Kilometer
Dia melanjutkan, selain memperketat pintu masuk, petugas juga melakukan deteksi dini. Lalu, secara rutin menggelar sidak atau razia. "Minimal kita razia dua kali dalam seminggu. Kamar dan jadwal hari kita random atau acak,"  kata Meta Putra. Dalam peningkatan pengamanan tersebut dalam rangka antisipasi peredaran narkoba, handphone maupun senjata tajam.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan