Siswa SMA Plus Negeri 17 Palembang, Raih Medali Internasional di Ajang IChO
-FOTO: IST-
Sementara, Dra. Leli Sumarni, M.Pd selaku guru pembimbing bidang studi kimia mengatakan, kalau dirinya sangat bangga siswanya bisa meraih pretasi tingkat nasional dan internasional. "Prestasi Sultan ini memang sudah ada bakat dari anaknya. Bahkan kemauan dirinya untuk belajar tidak hanya di sekolah, dirinya berusaha mencari di media sosial internet. Kita andil dalam peran motivasi," ujarnya.
Senada, Kepala SMA Negeri Plus 17 Palembang, Dra. Hj. Purwiastuti. K, MM bersama Widya Grantina, S. Pd. M. T. selaku pembina olimpiade SMA Plus Negeri 17 Palembang mengatakan, sudah sejak dari kelas 10 Sultan mengikuti pembinaan olimpiade.
"Kita merasa bangga banget apalagi bidang kimia ini hal yang baru bagi Sultan, yang pertama dia ikuti matematika sudah menjadi basic. Sekarang juga bisa berhasil bidang kimia,"tandasnya. (adv)