https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Catat 13 Korban Tewas, Kebakaran di Depo Pertamina Padam Setelah Enam Jam

JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID - Sempat beredar 17 tewas akibat terbakarnya Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Plumpang, Koja, Jakarta Utara direvisi oleh Posko Kebakaran Depo Pertamina Pelumpang. Posko tersebut menyatakan, ada sebanyak 13 korban tewas. Tiga diantaranya adalah anak-anak.Korban tewas tersebut dibawa ke RS Polri Kramat Jati. Namun, berdasarkan keterangan kepolisian sebelumnya. Jumlah korban masih berkemungkinan bertambah.beberapa mengalami luka bakar di RS rujukan, RS Pelabuhan Tugu Mulyasari,” kata Kapolres Jakut Kombes Gidion Arif Setyawan, tadi malam. Kebakaran itu tidak berdampak meluas ke permukiman masyarakat. “Ada 2 RW yang terdampak. Kita dengan TNI-Polri, damkar dan stakeholder fokus pemadaman api dan pencarian korban,” pungkasnya.

BACA JUGA : Akibat Petir, Sementara 17 Tewas BACA JUGA : Ini Nih Segudang Manfaat Jambu Biji dan Kelapa
Kebakaran berlangsung selama enam jam lamanya. Hal itu diungkap Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta. Kebakaran terjadi pada 20.22 hingga 02.19, 4 Maret 2023. Terlihat dalam video yang diterima, warga Jalan Tanah Merah Bawah, Kelurahan Rawa Badak Selatan , Kecamatan Koja, Jakarta Utara, berhamburan menyelamatkan diri lantara api yang membesar. Hingga berita ini diturunkan, jumlah korban masih terus didata.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan